Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Forum untuk mengobrol hal-hal bebas.
Bisa dibuka oleh visitor dan member.

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3050
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by solar_kerosen »

Banyak kasus kasus akibat tabrakan , saksi mata atau yg menolong malah dijadikan tersangka contoh kasus .

- motor nabrak mobil dari belakang , terus mobil di belakang motor berhenti dan melihat kemudian dituduh jadi tersangka
- orang luka parah kecelakaan , tapi yg bantu nolong korban bawa ke rumah sakit malah dibentak bentak dan dituduh keluarga si korban kecelakaan
- motor jatuh karena kena lobang atau polisi tidur ada mobil di belakang kemudian berhenti dan dituduh menabrak
- ada orang kelahi sampai luka parah ,terus dibawa taksi eh pas udah sampai rumah sakit si korban gak mau bayar ongkos taksi dan uang bersihin jok yg penuh darah malah katanya siapa suruh ngantar :wkkk: :wkkk: :wkkk:

jadi bagaimana sebaiknya kita bersikap :e-think:


ada dulu kejadian , motor lari dari kejaran polisi , nah karena ngebut si target polisi nabrak motor terus kepalanya nyungsep ke bawah mobil dan kelindas ban sehingga retak dan berhamburan isinya sialnya waktu itu mobil pick up teman gue lewat dihadang warga sekitar suruh ngantar ke rumah sakit,dianya gak mau tapi dipaksa ya sudah , pas dimasukin mobil ditanya siapa yg mau tanggung jawab nanti di rumah sakit kalau gak ada penjamin rumah sakit gak terima , orang orang kebingungan langsung dibentak teman gue , Jangan main main kalian mau nolong apa nyusahin orang akhirnya dipaksa salah satu orang buat ikut ke rumah sakit . pas dibawa ke rumah sakit , temen gue emosi. pas yg ikut di bak mobil ini lengah direm mendadak langsung keplanting dianya tidur sama tuh mayat . sukurin katanya main paksa paksa sih sudah gitu di suruh jagain tuh orang padahal udah gak bernapas
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
User avatar
Grande_Jefe
Newbie
Newbie
Posts: 11
Joined: Mon Jan 24, 2011 4:25

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by Grande_Jefe »

urus diri masing2 aja bro...
User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3050
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by solar_kerosen »

Grande_Jefe wrote:urus diri masing2 aja bro...
:wkkk: :mky_01:
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
User avatar
AD74YA
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 9769
Joined: Thu Jun 12, 2008 19:51
Location: Pasar Minggu, Jakarta
Daily Vehicle: Toyota Alphard

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by AD74YA »

Kalau saya, tiap ada yang tabrakan, saya pasti sempatkan diri untuk menepi, dan kalau memang sedikit yang bantu saya akan langsung bantu.

Ga tau kenapa sih, mungkin efek kasihan aja ya :cupss:
Anda sudah TEST DRIVE belum?...
User avatar
maskopat
Member of Mechanic Master
Member of Mechanic Master
Posts: 14444
Joined: Thu Nov 06, 2008 9:28
Location: in your heart

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by maskopat »

AD74YA wrote:Kalau saya, tiap ada yang tabrakan, saya pasti sempatkan diri untuk menepi, dan kalau memang sedikit yang bantu saya akan langsung bantu.

Ga tau kenapa sih, mungkin efek kasihan aja ya :cupss:
walau yang tabrakan itu ane om? :cupss:
Dark Brownies with Cappuccino
Red and Gold
Lime Green
User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3050
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by solar_kerosen »

maskopat wrote:
AD74YA wrote:Kalau saya, tiap ada yang tabrakan, saya pasti sempatkan diri untuk menepi, dan kalau memang sedikit yang bantu saya akan langsung bantu.

Ga tau kenapa sih, mungkin efek kasihan aja ya :cupss:
walau yang tabrakan itu ane om? :cupss:

thread bagus kaya gini malah jadi bahan curhat pribadi :mky_06:
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
User avatar
doq
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9498
Joined: Sat May 10, 2008 12:09
Location: jkt-bdg-jkt-bdg definitely

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by doq »

klo keadaan memungkinkan Insya'Allah ane bantu......
kebeneran sampe saat ini belom ketemu yg kecelakaan pas depan mata ane, jangan sampe sih :ungg:
Lets behave ourself
NO tolerance on SARA, Personal issue, Spam
WE are watching
Image

Click here to call Moderator
bushkntl
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 687
Joined: Fri Oct 19, 2007 20:34

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by bushkntl »

kalo mau bantu bagus bantulah yg kena musibah tapi kalo gak mau bantu ya JALAN TERUS JANGAN NONTON bikin macet doang emangnya orang lg kena musibah dianggap entertainment?
User avatar
ZombiEE
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11521
Joined: Sat Mar 17, 2007 7:20

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by ZombiEE »

Ane juga bantu dah.....lha..nyang kecelakaan tuh ane...uwkwkwkw
User avatar
doq
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9498
Joined: Sat May 10, 2008 12:09
Location: jkt-bdg-jkt-bdg definitely

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by doq »

bushkntl wrote:kalo mau bantu bagus bantulah yg kena musibah tapi kalo gak mau bantu ya JALAN TERUS JANGAN NONTON bikin macet doang emangnya orang lg kena musibah dianggap entertainment?
+1
Lets behave ourself
NO tolerance on SARA, Personal issue, Spam
WE are watching
Image

Click here to call Moderator
User avatar
VanzMatic
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11277
Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
Location: Yogya Is Timewa

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by VanzMatic »

AD74YA wrote:Kalau saya, tiap ada yang tabrakan, saya pasti sempatkan diri untuk menepi, dan kalau memang sedikit yang bantu saya akan langsung bantu.

Ga tau kenapa sih, mungkin efek kasihan aja ya :cupss:
:off_good_job: , mod!

Jika kita ringan tangan membantu, dengan niat ikhlas, sekecil apapun peran kita (mungkin hanya membantu meminggirkan motor yang jatuh), Tuhan Mahatahu, biasanya Dia akan membantu kita.

Saya juga dulu di Jogja sering bila ada yang kecelakaan, saya bantu (maaf, ini bukan buat pamer, tapi semata sharing pengalaman aja, mudah2an SMers disini ada yang lebih fasih di bidang kepalangmerahan, berkenan mengoreksi). Karena dulu SMA saya pernah ikut PMR dan ikut KSR, sedikit banyak ilmunya membantu kita untuk menetralisir kondisi pascaimpak.

Apabila kita berada pada kondisi dimana kita menyaksikan langsung kecelakaan, apabila kita tidak membantu, adalah salah, dan dalam hati kita juga pasti merasa,"ah kasihan, kenapa tadi tidak aku tolong saja..?". Dalam kejadian tersebut, segera pinggirkan motor / mobil kita. Kunci pintu mobil / kunci stang motor. Usahakan mengendalikan arus kendaraan, apabila korban terjatuh di aspal.

Suasana pasti sedikit kacau dan macet. Tapi, pastikan korban yang jatuh di jalan, diamankan ke pinggir jalan. Saat mengamankan pun, perhatikan tanda luka maupun cidera pada tubuh. Raba lah seluruh tangan dan kaki korban, beserta tulang leher belakang. Apabila di organ di bawah leher ada tonjolan keras, waspadalah, itu tanda patah tulang dalam.

Mengangkatnya untuk mengamankan, sangat butuh pertolongan orang lain, karena kalau patah tulang, harus di bidai. Karena kondisi sangat darurat dan harus cepat dan tanggap, pastikan ada orang lain yg membantu, memberi alas yang keras di bawah posisi tulang yang patah, yang tetap menjaga posisi patah tulangnya tetap sebagaimana posisi semula saat pertama kejadian.

Kalau kejadiannya adalah patah tulang leher, awas! Korban tidak bisa asal diangkat! Tanda yang mencolok, kalau tidak begitu terasa tonjolan keras di leher, adalah, posisi leher yang menekuk secara tidak alami / tidak wajar / tidak seperti posisi orang tertidur. Kalau sudah begini, perhatikan dulu tanda2 vital korban, seperti napas, jantung, denyut nadi. Masih adakah tanda bhw korban hidup? Jika iya yakin masih ada nafas, JANGAN ASAL ANGKAT!! Berbahaya! Anda bisa secara tidak sengaja membunuhnya kalau salah angkat pada korban patah tulang leher. Pada kondisi ini lebih baik korban tidak diangkat. Minta tolong pada orang lain untuk mengurai kemacetan yang terjadi, sambil Anda menelpon ambulans dan polisi.

Apabila sesaat setelah kejadian, ada darah yg merembes keluar, segera periksa, masih adakah nafasnya...? Kalau terdengar nafasnya seperti orang ngorok tapi ada bunyi air macam orang minum disruput, tanda nyawanya akan melayang, karena darahnya terisap ke paru2, atau tulang dadanya menusuk dan melubangi paru2. Biasanya diiringi mimisan. Pada kondisi ini, SEGERA telpon ambulans. Alternatif lain, butuh 3 orang untuk mengangkat korban pada posisi yang bener2 rata dari kepala sampai kaki. Jangan hiraukan tangan yang berlumuran darah yg memegang bagian kepala.

Pertolongan pertama pada kecelakaan, adalah tindakan preventif pertama saat terjadi kecelakaan. Jangan merasa sok tau untuk melakukan tindakan selanjutnya:
1. JANGAN memberi minum pada korban kecelakaan yang sadar / tidak pingsan..!! Ini akan membunuhnya. Anda tidak tahu, korban mengalami luka dalam atau tidak, kan?
2. JANGAN menggerak2an bagian apapun tubuh korban yang tergeletak pingsan. Jangan membersihkan apapun yg berserakan di jalan. Anda hanya akan mengacaukan olah TKP (kalau kecelakaannya adalah fatal).
3. JANGAN biarkan korban pingsan terpapar panas matahari. Korban kecelakaan mengalami perubahan kandungan protein yang meningkat dalam tubuhnya, dan ini akan semakin parah bila terpapar panas.
4. Apabila korban kecelakaan berada di dalam mobil dan terjepit, jangan sekali2 membantu menariknya dari dalam kendaraan. Bisa2 Anda malah menambah penderitaannya karena salah penanganan. Untuk korban yg terjepit, mobilnya lah yang harus dipotong2 untuk mengeluarkan korban.
5. Apabila korban kecelakaan dalam mobil masih selamat, segera keluarkan mereka, jauhkan dari kendaraan nahas, amankan situasi dan pastikan korban tidak ditidurkan dan tidak diberi minum! Dudukkan mereka di tanah dengan selonjoran, apabila tidak ada organ tubuh yang terasa amat sakit bila digerakkan.

Untuk korban selamat di mobil, dan hanya luka2 ringan yg tidak dalam (tidak membuat daging tersobek), buka kotak obat dlm mobil. Carilah Rivanol untuk mencuci luka dari kotoran dan kuman. Gunakan betadine luka untuk antiseptik dan tutuplah dengan kain kasa dan diplester. Pastikan darahnya tidak merembes atau mengalir terus menerus.

Kalau terjadi demikian, ikatlah peredaran darahnya pada bagian tubuh yg tulangnya satu, bukan dua. Bagian tubuh yg tulangnya satu: Lengan atas dan paha. Karena lengan bawah dan kaki bawah paha, tulangnya ganda. Ikat dengan kuat2 menggunakan kain pada jalur antara luka dengan jantung. Ini untuk memperlambat darah keluar terus melalui pembuluh arteri yang pecah. Saat mengikat dengan kain, jangan dialasi apapun kulitnya. Memang akan terasa sakit di kulitnya, tapi itu jauh lebih baik dibanding kehabisan darah kan?

Segera telpon ambulans untuk pertolongan selanjutnya.

Ingat, Anda bukan dokter, kecuali memang berprofesi sebagai dokter. P3K hanya kegiatan pencegahan, bukan pengobatan.

Semoga bermanfaat, nanti disambung lagi...

Salam!
:big_peace:
" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
salah obat
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 230
Joined: Wed Aug 10, 2011 13:56

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by salah obat »

om kenapa korban laka gak blh dikasih mimik?
Soalnya saya liat kalo da laka pasti kobannya dikasih minum, bahkan ada yg minta minum, mungkin shock ya jadi haus?
User avatar
VanzMatic
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11277
Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
Location: Yogya Is Timewa

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by VanzMatic »

salah obat wrote:om kenapa korban laka gak blh dikasih mimik?
Soalnya saya liat kalo da laka pasti kobannya dikasih minum, bahkan ada yg minta minum, mungkin shock ya jadi haus?
Orang yang baru kena laka, jantung berdetak sangat cepat, dan nafasnya cenderung pendek-pendek. Ciri shock seperti ini.
Kalau dia nda ada keluhan sakit lain, kita ngga tau, paru2nya aman atau ngga? Masalahnya, air minum bisa secara tiba2 tersedak ke dalam paru2 akibat kondisi shock. Korban dapat tiba2 muntah darah dan meninggal.

Coba Anda perhatikan, apabila ada pasien korban laka masuk E.R atau sedang perjalanan, apakah diberi minum dulu? Tidak. Tidak boleh.

Berbeda dengan atlit sepakbola yang turun minum, detak jantungnya memang sama2 cepat, tapi detak jantungnya berdegup cepat karena ada ritmenya, ada pemanasannya dulu, makin lama makin cepat. Engga seperti laka lantas, yang jantung tiba2 berdetak sangat kencang, dan otot2 jadi mengeras secara mendadak.

Lebih baik apabila korban laka tidak mengalami cidera serius (patah tulang terbuka maupun tertutup, atau kepala bocor) rebahkan korban pada tempat yang teduh dan tidak dikerubungi penduduk yang menonton. Kendorkan ikat pinggang, agar napas lebih lapang. bukalah sepatu dan sarung tangan korban, sambil memerhatikan, adakah cedera pada kaki dan tangannya? Apabila korban mengeluh kepanasan, bukalah jaketnya / Kipasi perlahan. Apabila korban tidak mengeluh kepanasan, cukup buka ritsleting jaket korban. Biarkan korban menenangkan diri sambil kita menunggu ambulans datang.

Oia, kalau korban hanya pingsan, cukup sadarkan korban dengan aroma minyak kayu putih. Mohon jangan terlalu menyengat aromanya. Korban pingsan karena laka, berbeda dengan korban pingsan saat upacara bendera, misalnya.

Kalau korban pingsan karena laka, beri aroma kayu putih, agar saat terjaga, jantungnya tidak berdebar lebih cepat lagi akibat kaget dengan aroma menyengat.

Kalau korban pingsan karena upacara, biasanya karena kurangnya suplai oksigen di darah ke otak, maka membangunkannya perlu dengan aroma yang sedikit lebih menyengat..

CMIIW yaa..!
:big_peace:
Last edited by VanzMatic on Thu Oct 06, 2011 8:29, edited 1 time in total.
" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
User avatar
maskopat
Member of Mechanic Master
Member of Mechanic Master
Posts: 14444
Joined: Thu Nov 06, 2008 9:28
Location: in your heart

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by maskopat »

nice inpo om VM... :frm_tumbright: :frm_tumbleft:

*walaupun ane belum tentu inget kalo pas ngalami sendiri...
Dark Brownies with Cappuccino
Red and Gold
Lime Green
User avatar
VanzMatic
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11277
Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
Location: Yogya Is Timewa

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by VanzMatic »

Ane hanya sharing aja om.. Mohon koreksi dari rekans SM, tangan dan hati terbuka seluas2nya demi ilmu pengetahuan member SMers..

Intinya:
1. Amankan kita sendiri dulu, baik tu kendaraan kita, maupun fisik kita sendiri.
2. Amankan korban dari kecelakaan susulan
3. Lakukan P3K
4. Hubungi ambulans dan polisi

Apabila temans ada yang terlupa cara P3K, sangat jempolan kalau teman2 langsung menelpon ambulans.

Dan akan sangat mulia apabila ada putra / putri dari member SMers yang mau masuk PMR dan KSR :frm_tumbright: :frm_tumbleft:

Teman2 bisa belajar penanganan P3K dari putra dan putri teman2...
1. Cara penangaan kecelakaan kecil (misal kaki berdarah terinjak pecahan kaca, atau ada yang jatuh ringan dari motor atau sepeda)
2. Cara penanganan kecelakaan ringan, seperti jatuh dari motor dengan luka lutut dan memar.
3. Cara penanganan kecelakaan menengah, seperti korban sudah bocor kepala mupun patah tulang terbuka
4. Cara penanganan kecelakaan berat, seperti evakuasi korban meninggal dalam laka lantas, atau korban luka bakar stadium I-IV
5. Pengenalan obat2an standar yang dibutuhkan dan cara pakai untuk P3K di rumah dan P3K untuk kendaraan bermotor.
6. Cara pembuatan alat2 bantu P3K darurat, seperti pembuatan tandu darurat, pembuatan bidai untuk kasus patah tulang, atau tanda pengaman lokasi kecelakaan secara darurat.
7. Cara menangani korban dalam medan sulit (misalnya korban berada dalam kendaraan yang terjun ke jurang)
dan masiiih banyak lagi manfaat lainnya..

:big_peace:
" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
User avatar
doq
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9498
Joined: Sat May 10, 2008 12:09
Location: jkt-bdg-jkt-bdg definitely

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by doq »

betul tuh oom VM, klo ada orang kecelakaan memang ga boleh dikasi minum sebener nya........alesan nya memang betul seperti itu
Lets behave ourself
NO tolerance on SARA, Personal issue, Spam
WE are watching
Image

Click here to call Moderator
User avatar
ZombiEE
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11521
Joined: Sat Mar 17, 2007 7:20

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by ZombiEE »

Bukannya ane tidak mau menolong...tapi ane bisa menjadi penyebab itu korban cilaka......
Wong kecelakaan....kasian...minta air ane beri....tau2nya...hiiihhh
User avatar
VanzMatic
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11277
Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
Location: Yogya Is Timewa

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by VanzMatic »

ZombiEE wrote:Bukannya ane tidak mau menolong...tapi ane bisa menjadi penyebab itu korban cilaka......
Wong kecelakaan....kasian...minta air ane beri....tau2nya...hiiihhh
Di sisi satu ini, kita emang kudu tega dengan elegan untuk menolak dan meminta penduduk untuk tidak memberi minum. Tenangkan korban. Jangan turuti permintaan korban untuk minta minum. Apapun kondisinya.
:big_peace:
" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3050
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by solar_kerosen »

kalau kasih aroma bengsing boleh gak misal gak ada minyak kayu putih :mky_01:
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
User avatar
ZombiEE
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11521
Joined: Sat Mar 17, 2007 7:20

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by ZombiEE »

solar_kerosen wrote:kalau kasih aroma bengsing boleh gak misal gak ada minyak kayu putih :mky_01:
Iye..kalau itu ane memiliki pengetahuan seperti oom....parah nya ane kaga tau pulak....dgn niat tulus pingin membantu akhirnya mencelakai org....kacau...uwkwkwkw
User avatar
VanzMatic
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11277
Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
Location: Yogya Is Timewa

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by VanzMatic »

solar_kerosen wrote:kalau kasih aroma bengsing boleh gak misal gak ada minyak kayu putih :mky_01:
Jiaaaah.... jangaaan oom...! :big_slap:

Aroma bensin itu bikin iritasi saluran pernapasan sampai ke paru2, alias bisa merusak saluran napas.

Mending kalau nggada aroma minyak kayu putih, pakai aroma minyak wangi yang non alkohol.

:big_peace:
" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
User avatar
doq
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9498
Joined: Sat May 10, 2008 12:09
Location: jkt-bdg-jkt-bdg definitely

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by doq »

aroma ketiak boleh ga? :ungg:



:ngacir:
Lets behave ourself
NO tolerance on SARA, Personal issue, Spam
WE are watching
Image

Click here to call Moderator
User avatar
VanzMatic
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 11277
Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
Location: Yogya Is Timewa

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by VanzMatic »

doq wrote:aroma ketiak boleh ga? :ungg:



:ngacir:

:wkkk: :wkkk: :wkkk: :wkkk: :wkkk: :wkkk: :wkkk:
:mky_07: :mky_07: :mky_07: :mky_07: :mky_07: :mky_07:

Om punya banyak stok aroma 'itu' ya? Dibotolin yah..??? :mky_07: :mky_07:










:big_slap:
" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
User avatar
nescafe
Member of Mechanic Master
Member of Mechanic Master
Posts: 14333
Joined: Fri Apr 11, 2008 3:18
Location: jakarta

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by nescafe »

doq wrote:
bushkntl wrote:kalo mau bantu bagus bantulah yg kena musibah tapi kalo gak mau bantu ya JALAN TERUS JANGAN NONTON bikin macet doang emangnya orang lg kena musibah dianggap entertainment?
+1
agree.. :beer:
Permisii :ungg: ............................. :ngacir:
Knalpot
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 324
Joined: Sun Jun 06, 2010 6:49

Re: Orang tabrakan dibantu apa ga ?

Post by Knalpot »

solar_kerosen wrote:kalau kasih aroma bengsing boleh gak misal gak ada minyak kayu putih :mky_01:
Treadt bagus kaya gini kok malah dibuat canda pribadi.... :ngacir:

Kalau ane ada kecelakaan males berhenti. takut darah soalnya..
bisa2 ane yang pingsan. Kalau cuma di kasih minyak kayu putih ya ogah..
harus napas buatan dari suster baru siuman... :mky_02: