GRANDIS MPV Baru KTB ?

Segala mobil tipe minibus/station (Kijang, Kuda, Panther, dll).

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

szli
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 917
Joined: Mon Jun 07, 2004 2:38

Post by szli »

Kijang Innova versi 2700 cc juga specnya ngak wah banget. Memang dapat twin airbag dan 2 captain seat di baris tengah, dan joknya kulit. Tapi setahu saya ya itu saja additionnya. Nanti yang bikin harga dia naik lumayan ya apalagi kalau bukan gara gara pajak. Sudah main di atas 2500 cc ya pajaknya naik tajam pula.

Jika harganya benar di 260-270 juta, come on guys. Don't kid me. Mending ambil Serena HighwayStar yang 275 juta dong. Sudah ada electric door, TV, DVD, LCD, VCD, MP3, CD, rear camera, jok kulit etc. Mesinnya tetap 2000 cc, jadi cost savingnya pajak Nissan bisa sajikan kita featurenya yang jauh lebih mewah yang tidak ada di Innova 2.7.

Mau ngebut pakai minibus ? Speed fanatik mending ambil sedan. Ngapain ngebut pakai mesin 2700 cc di body minibus ? Pajak STNK pasti mahal dan boros juga. 2000 cc paling pas untuk minibus medium size.

Dan versi 2.7 kan sudah dipajang di JMS. Eh saya dudukin captain seatnya kok ngak rasa wah banget. Mungkin mobil captain seat baris tengah harus lega headroomnya seperti Serena / Alphard / VW Caravelle baru rasa wah, seperti Captain !

Once again saya himbau, mau irit, ambil Innova versi G (memang no ABS, tapi ya mau irit harus compromi) atau paling mentok untuk diehard Innova fan, ambil 2.0 versi V 204.5 juta.

Yang beli 2.7 if harganya 250-270 juta, saya cuman bisa bilang "are you sure ?" Anda bayar pajak cc mesin extra loh dan dapat feature extranya cuman sedikit.

Oh ya, bung DigitAll, jika saya ngak ingat salah, on a scale of 1-10, baris tiga Odyssey scorenya 6.5. Jika Grandis 5.5. Lebih sempit deh Grandis. Especially legroomnya jelas lebih sempit dari Odyssey.

Kalau saya bilang Grandis sangat sulit lawan Odyssey. Specnya mirip, harga mungkin ngak jauh, tapi nama Honda lebih popular dari Mitsubishi. Dan Mitsubishi sekarang lagi turun daun. Banyak problem di pusatnya. Kalau saya bilang, mending beli mobil dari merek yang keuanggannya kuat. Di Amrik juga, Nissan, Toyota, Honda salesnya lagi naik, malah Mitsubishi turun tajam.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Oh ya, bung DigitAll, jika saya ngak ingat salah, on a scale of 1-10, baris tiga Odyssey scorenya 6.5. Jika Grandis 5.5. Lebih sempit deh Grandis. Especially legroomnya jelas lebih sempit dari Odyssey.
THanks bung szli untuk perbandingannya. Ternyata Odyssey tetap lebih lega, khususnya perbandingan legroom ketiganya.
Kalau saya bilang Grandis sangat sulit lawan Odyssey. Specnya mirip, harga mungkin ngak jauh, tapi nama Honda lebih popular dari Mitsubishi. Dan Mitsubishi sekarang lagi turun daun. Banyak problem di pusatnya. Kalau saya bilang, mending beli mobil dari merek yang keuanggannya kuat. Di Amrik juga, Nissan, Toyota, Honda salesnya lagi naik, malah Mitsubishi turun tajam.
Ya ... memang Mitsubishi sedang dilanda keuangan yang tidak menentu, itu semua karena para petinggi Mitsubishi yang kurang bertanggung jawab terhadap permasalahan keuangan dan hanya bisa melempar tanggung jawabnya ke orang laen dengan mudah.
User avatar
gio
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 157
Joined: Tue Oct 12, 2004 11:48
Location: surabaya

Post by gio »

ngomong2 soal grandis lagi. barusan saya lihat di pameran gaikindo di sby katanya harga on the road-nya sekitar 300jt+dapet jok kulit. lampu belakangnya bagus n terang karena terdiri dari 24led. denger2 bulan februari baru keluar. n kalo indent sekarang, februari baru dapet. tapi kalo di bandingin odyssey. ya jelas odyssey yg lebih unggul. dari harganya saja udah kelihatan terpaut 100jt. :)
User avatar
gege
Full Member of Junior Mechanic
Full Member of Junior Mechanic
Posts: 122
Joined: Fri Dec 12, 2003 11:20
Location: Seraya Motor dot Com

Post by gege »

ada yg punya pic-nya ga?
.
Aksesoris Mobil Online
http://aksesorismobil.stop.to
YM contact: Honda_Jazz
User avatar
observer
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 873
Joined: Tue Jul 27, 2004 14:03

Post by observer »

Apa iya Odyssey lebih mahal 100juta dari Grandis?? Padahal diluar negeri 2 produk ini adalah pesaing dan tidak ada perbedaan harga yang signifikan loh!
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Gw sih udah pernah liat Grandis warna hitam dan silver berkeliaran di Bandung. Lampu belakangnya yang udah fully LED itu bener2 TOP ABIS ! Pokoknya the best deh ! Yang belum pernah liat kudu liat ... hehehe ...

Terus di kaca spionnya ada lampu send, sperti yang terdapat di mobil2 Mercy.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

ada yg punya pic-nya ga?
Sudah pernah di post, bisa di search dulu di Forum MPV.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Apa iya Odyssey lebih mahal 100juta dari Grandis?? Padahal diluar negeri 2 produk ini adalah pesaing dan tidak ada perbedaan harga yang signifikan loh!
Hrg Odyssey itu dikisaran brp sih ?
User avatar
gio
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 157
Joined: Tue Oct 12, 2004 11:48
Location: surabaya

Post by gio »

observer wrote:Apa iya Odyssey lebih mahal 100juta dari Grandis?? Padahal diluar negeri 2 produk ini adalah pesaing dan tidak ada perbedaan harga yang signifikan loh!
Grandis harganya 300jtOnTR kalo odyssey yg absolute harganya 400jtOnTR tp denger2 barusan naik sekitar 20-40jt. emang betul bung obs, di australia saya membeli majalah wheels. dan disana terdapat pertandingan antara odyssey dan grandis tp odyssey yg dintandingkan adalah type-L. harga odyssey dan grandis di australia 315jtOnTR dan 300jtOntr. lumrah di australia mobil emang murah2. S350 cuman 1,2M camry 210jtOnTR kelas paling rendah 2400cc sampai 380jtOnTR untuk kelas paling tinggi 3000cc, dan banyak lagi mobil murah.
conan
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2961
Joined: Tue Jul 13, 2004 17:34

Post by conan »

Noo, ngaco, ah..harga Grandis itu Rp 300 jutaAN bukan berarti Rp 300.000.000. Kalau tidak salah, waktu JMS dikatakan Rp 297/300 juta, ini harga 'marketing' alias off the road.
Lihat saja nanti, perbedaannya dengan Odyssey tentu tidak sampai Rp 100 juta. Tapi mungkin lebih dr Rp 50 juta, karena Odysseynya typeL yang termahal.
User avatar
gio
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 157
Joined: Tue Oct 12, 2004 11:48
Location: surabaya

Post by gio »

conan wrote:Noo, ngaco, ah..harga Grandis itu Rp 300 jutaAN bukan berarti Rp 300.000.000. Kalau tidak salah, waktu JMS dikatakan Rp 297/300 juta, ini harga 'marketing' alias off the road.
Lihat saja nanti, perbedaannya dengan Odyssey tentu tidak sampai Rp 100 juta. Tapi mungkin lebih dr Rp 50 juta, karena Odysseynya typeL yang termahal.
aku sendiri denger 300jtOnTR itu dari marketing mitsubishi yg ada di gaikindo. tapi dia bilang harganya masih belum bisa fix.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

gw setuju dengan bung gio. Harga mobil di OZ jauh lebih murah. Yang bikin mahal itu adalah pajaknya, tarif parkirnya, dan BBMnya.

Nah kalo hrg Odyssey beda jauh dengan Grandis, berarti Honda jualnya terlalu mahal.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Gw ngga ngerti, MITSUBISHI di OZ (Australia) cukup berjaya. Boleh dibilang popularitasnya mendekati Toyota. Anehnya justru Honda yang jarang banget di sini.

Mitsubishi Magna banyak banget di sini dan masuk TOP 10 sedan di OZ. Kemudian diikuti oleh Lancer Global Design, versi sedan, ralli art dan wagonnya. Toyota laris di Camry, Corolla Hatchback, Previa MPV, dan ECHO hatchback 2 pintu (terkenal murah dan irit). Honda Jazz jarang banget disini, begitu juga model lainnya.
User avatar
observer
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 873
Joined: Tue Jul 27, 2004 14:03

Post by observer »

DigitALL wrote:Gw ngga ngerti, MITSUBISHI di OZ (Australia) cukup berjaya. Boleh dibilang popularitasnya mendekati Toyota. Anehnya justru Honda yang jarang banget di sini.
Mungkin karena Mitsubishi punya pabrik di OZ, sedangkan yang lain (Nissan, Mazda, Honda?) masih diimport, sehingga harganya kalah bersaing??
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

observer wrote:
DigitALL wrote:Gw ngga ngerti, MITSUBISHI di OZ (Australia) cukup berjaya. Boleh dibilang popularitasnya mendekati Toyota. Anehnya justru Honda yang jarang banget di sini.
Mungkin karena Mitsubishi punya pabrik di OZ, sedangkan yang lain (Nissan, Mazda, Honda?) masih diimport, sehingga harganya kalah bersaing??
Thanks buat infonya bung obs. Gw kemaren cek di majalah otomotif oz, ternyata emang bener harga Mitsubishi Lancer (versi ES paling murah) sama dengan harga Honda Jazz M/T. No wonder, masyarakat sini lebih prefer Mitsubishi Lancer.
User avatar
observer
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 873
Joined: Tue Jul 27, 2004 14:03

Post by observer »

Teman2, ada good news!! Aku dengar dari sales Mitsubishi bahwa harga Grandis sudah dipastikan 292juta, ON the road, dan harga mengikat!!

Launchingnya sekitar awal Peb, dan deliverynya sekitar akhir Peb/awal Maret.

Ada empat macam warna, yaitu Silver, Fuji Purple (yang di pameran Gaikindo), Flop Blue, dan Pyreness Black.

Dari brosur, kelihatan beberapa keunggulan dibandingkan Odyssey yang 'mahal' itu:
1 Ada fog lamp;
2 Leather seat;
3 Lampu sen di spion;
4 Rear spoiler and side skirt
5 Audio with DVD/CD/MP3 player + Tuner, 6 speakers (diluar TV monitor)

Katanya harga ini hanya berlaku selama pre-launching.

Well, sekarang tinggal teman2 menentukan, mana lebih baik: Grandis ato Odyssey??

Kalau aku sih abstain karena memang tidak niat beli MPV, hehehe.
User avatar
observer
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 873
Joined: Tue Jul 27, 2004 14:03

Post by observer »

Teman2 harus akui, harga ini betul2 value for money!!!

Biar bagaimana Grandis & Odyssey itu kan sekelas. Okelah, Odyssey menang di powered magical 3rd row seat, electric seat di kursi pengemudi, cruise control & sunroof, but that's it! Tapi sebaliknya, Grandis unggul di leather seat, fog lamp, rear spoiler and side skirt & DVD player.

Sekarang nyata2 perbedaan harganya 136juta!! Is the Honda Brand really worth that much premium???

Katakanlah berkat brandnya Honda, depresiasinya Odyssey hanya 10%/tahun. 10% dari 428juta, adalah 42.8juta. Let's say kita pakai mobil ini 5 tahun. Jadi total penyusutan 5 tahun adalah 5X42.8= 214juta.

Nah, supaya kita tidak lebih rugi beli Grandis, kita harus bisa menjualnya setelah 5 tahun minimal 292 - 214 = 78 juta, ya kan? Masak ngak bisa, aku yakin pasti bisa!!

Mr. Conan, if u're a calculated risk-taker, daripada nunggu C25, why not buy this??? :)
User avatar
pinoh_boy
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1136
Joined: Thu Mar 04, 2004 6:47

Post by pinoh_boy »

It rigth
conan
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2961
Joined: Tue Jul 13, 2004 17:34

Post by conan »

Wah, kalau benar Rp 292 juta ON the road, berarti dugaanku benar-benar keliru, nih. Gio, you were right all along :)

Mr. Observer, Anda benar sekali, kalau benar segitu, Grandis ini has an unbelievable value of money!! (speaking of entry price, at least)

Sedangkan mengenai keunggulan Odyssey atas Grandis, Mr. Observer, Anda baru menyebutkan yang terlihat. Yang tidak terlihat, yaitu suspension-nya yang empat2nya menggunakan double wishbone. I found it astonishing, karena bahkan Accord pun tidak empat2nya double wishbone, karena double wishbone itu cenderung lebih berkarakter mantap daripada nyaman, dan pada MPV biasanya soal kenyamanan no.1, tapi pada Odyssey ini sepertinya soal handlinglah yang no.1.
Yang kedua (yang ini sih terlihat, dan ada pengaruhnya juga pada handling), low floor Odyssey dan tingginya yang hanya 1550 mm, membuat Odyssey ini terlihat sleek seperti sedan. Grandis tingginya 1655 mm, jadi tampak tinggi seperti MPV lainnya. Bahkan masih lebih tinggi daripada Toyota [cencored] yang 1640 mm.

Ada juga keunggulan Grandis dari Odyssey yang Anda belum sebut tapi sudah sering dikatakan oleh rekan2 sebelumnya, yaitu rearlights yang sudah menggunakan LED. Odyssey mungkin baru akan menggunakan LED pada mid-life faceliftnya. Tapi aku lebih suka kalau rearlights LED ini tidak clear, tapi diwarnai red. Kalau clear koq agak 'ricey' rasanya :)

Mengenai design, tampilan Grandis ini memang sangat menarik, dengan matanya yang sudah sipit juga wrapped around atau 'ditarik' ke belakang (in your face design!), dan pertama kali melihatnya pun aku langsung suka, tidak seperti Odyssey, pertama kali melihat, rasanya ugly. Tapi the Odyssey grew in me (tampangnya ternyata cukup sophisticated), sementara Grandis loses its charm quite fast. Ketika terakhir kali melihat Grandis dari dekat secara langsung, aku tidak merasa timbul emosi apapun, just OK. (Hmm rasanya aku ini meminjam kata2 Anda dulu, ya, Mr. Observer). Tapi kalau Odyssey, aku benar2 suka side profilenya yang sangat sleek. Mengenai interior, design Odyssey masih lebih bagus, but Grandis proudly stands its own. :)

Tapi design Grandis ini memang sangat bagus, dan daripada new Lancer global, Grandis jauh, lebih menarik. Apalagi dengan Galant (whichever version). This is by far and large, the single most attractive Mitsubishi model from the ATPM!

And I can truly share Mr. Observer's excitement about Grandis' value for money. Bayangkan saja, Toyota Altis 1.8L AT saja sudah 280 jutaan, dan Altis itu made in Thailand. Grandis memiliki mesin jauh lebih besar (2.4L), extra capacity (7-seater!), dan di-import utuh langsung dari Jepang! All that for an extra Rp 12 million! Atau bandingkan dengan Galant 2.5L AT yang Rp 321 juta (CKD), Grandis yang CBU malah lebih murah Rp 29 juta!
Atau dengan Serena 2.0L HS CKD yang kini 282 juta, Grandis yang 2.4L dan CBU hanya lebih mahal Rp 10 juta. Tsk tsk tsk..

Hmm, aku tidak habis pikir, bagaimana Grandis bisa dijual dengan harga segitu. Kemarin ini aku baru baca news bahwa penjualan Mitsubishi di Jepang anjlok 40% lebih, mungkin karenanya stok Grandis melimpah, dan dikirim ke Australia dan ASEAN untuk dijual for a bargain. Ini hal yang bagus untuk kita consumers!
Observer wrote:Mr. Conan, if u're a calculated risk-taker, daripada nunggu C25, why not buy this???
Ahahaha, calculated risk-taker ya, I like that, Mr. Observer!
Seandainya tanpa tambahan 'calculated', seorang risk-taker sudah pasti akan mengambil Grandis ini, for its incredible value for money alone!
Tapi bagian 'calculated' dari orang itu will try to stop him from buying a Mitsubishi, selain karena harga spare part mahal (apalagi CBU), juga karena resale valuenya buruk (apalagi CBU), dan kondisi Mitsubishi induk sekarang...

Grandis sebagai alternatif C24/C25, ya...hmm, di sini perbedaan jenis mobil kembali menjadi pertimbangan utama. Karena untuk 7-seater MPV dengan dimensi (khususnya ketinggian) seperti Grandis, sebenarnya ada model lain yang jauh lebih murah, yaitu tidak lain adalah Innova. Sedangkan Serena tidak ada alternatif lain yang lebih murah, bahkan Serena adalah alternatif yang menawarkan best value for money, bila dibandingkan dengan Alphard atau Elysion, misalnya.

Mengenai depreciation, rasanya depreciation Odyssey tidak sampai 10% setahun untuk yang versi ATPM. Tapi depresiasi Grandis juga tidak akan sejatuh itu (292 menjadi 78 juta dalam 5 tahun), walaupun secara percentage mungkin cukup besar.

Bagaimana kalau dibandingkan dengan kompetitor lain, yaitu Innova 2.7L typeV? Jika harga Innova 2.7L hi-spec kita asumsikan Rp 240 jutaan, perbedaan harganya dengan Grandis yaitu Rp 50 jutaan. Ada kemungkinan, setelah 5 tahun, harga bekas mereka bisa sama, karena resale value Innova tentu lebih kuat. Berarti selama 5 tahun, Grandis owner is burning cash at a much faster rate than his neighbour the Innova owner. But I think the exclusivity and satisfaction gained from the Grandis is worth the extra money. Bagaimana pendapat rekan-rekan yang lain? :)
User avatar
observer
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 873
Joined: Tue Jul 27, 2004 14:03

Post by observer »

Sebelum kulupa, Grandis ini adalah CBU Thailand, bukan Jepang. Harga jual di Thailand adalah 1.550.000 baht, lebih mahal dari Honda Accord & Nissan Teana di sana.

Aku belum terpikir untuk bandingkan Grandis dengan Innova 2.7, until Mr. Conan mentioned it. Terus terang kupikir agak dipaksakan, karena Grandis is truly a global product, sedangkan Innova tidak. Grandis dijual di asia, Australia, New Zealand dan di Eropa. Odyssey saja kalah karena ngak dijual di Eropa.

Mungkin karena saking murahnya Grandis (sampai mendekati Innova 2.7), sehingga kita terpikir untuk menbandingkan 2 mobil ini. Sedangkan kalau Odyssey, never cross our mind untuk bandingkan dengan Innova 2.7, ya kan??

But again, need I remind teman2 lagi, Grandis is sekelas dengan Odyssey man. Ngak fair dong dibandingkan dengan Innova 2.7!!!

Memang popularitas Grandis di Jepang jauh dibawah Odyssey. Kalau dilihat dari http://www.jada.or.jp/Fmenu3.htm, penjualannya hanya pernah meraih ranking 20 besar di Jepang pada bulan Juni 2003, dan setelah itu ngak pernah lagi. Sedangkan Odyssey masuk ranking 7 besar selama tahun 2004!

Maybe this is a desperate move by Mitsubishi. Sengaja diset harga yang sangat murah, agar mendongkrak penjualan dan public interest. If they are smart, they should also provide long warranties (like 5 year/150.000km), just to put at rest any doubt about their commitment.

Siapapun yang beli Mitsubishi sekarang has got to be a risk taker. Kita bicara perusahaan yang rugi setiap hari 5 juta dolar!! Berapa lama grup Mitsubishi akan terus mendukung Mitsubishi Motor??? Apakah Mitsubishi bisa turnaround seperti Nissan waktu 6 tahun lalu??? Apakah ada perusahaan otomotif lain yang akan mengakuisisi Mitsubishi (setelah kegagalan Daimler Chrysler)?

Kalau ada teman2 yang tertarik untuk beli Grandis, my word of advice is: meningan tunggu beberapa saat dulu. Memang harganya sangat murah, but 292 juta is still a lot of money to gamble on an almost bankrupt company. Gimana pendapat teman2??
User avatar
edward
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1640
Joined: Sat Mar 20, 2004 17:59
Location: in the globe

Post by edward »

Well memang Grandis sekelas ama odyssey,fitur2nya setara ama odyssei.
Klo harganya terpaut jauh(well sangat jauh tepatnya) tentu ada apa2nya di balik dibalik udangnya.
Mungkin analisanya yg di berikan bung Obs ada benarnya;krn perusahaan diambang kebangkrutan sehingga "terpaksa" melakukan setting price yg gila2an.Bayangkan kalo kompetitornya bermain di kelas 400 an,yg ini mendekati 300an!
Dg situasi perusahaan yg tidak menentu gini,usul bung obs untuk ngasih warranty 5tahun sepertinya kurang masuk akal,walaupun secara marketing strategi mgk bisa mendongkrak penjualan...? :)

Terus klo di tread grandis kita disuguhin tawaran untuk milih grandis apa odyssey,maka dg perbedaan yg sangat signifikan,sampai bisa buat beli city car gituh,tentu mendingan milih grandis...
Nah sekarang kalo di kasih dua pilihan antara Grandis atau kijang V?
Sebagai smart car buyer mana yg mau dipilih?
1.Kenyamanan....tentu grandis lebih nyaman krn jelas2 beda kelas.
2.Fitur safety,mgk grandis jg lebih banyak.Innova pakai sonar parking,grandis mgk pakai kamera?(well ada yg bisa clarify?)
3.Harga...kijang lebih menarik harganya dr grandis.
4.After sales srevice:well at this time mgk masih bisa cukup fair keduanya,tapi untuk kedepannya,toyota lebih solid dr mitsu.
5.Resale value...kijang innova yg sekarang sudah tidak sendirian ini(krn udah byk saingannya ini)tentu resale value nya lebih baik dr grandis.
6.dll

dg melihat situasi diatas (IMHO) tentu kalo ada tawaran kijang atau grandis(again walaupun mmg beda kelas) tentu memilih kijang innova akan merupakan pilihan yg bijaksana...

Dan akan lebih bijaksana lagi kalo mau nunggu kijang fortuner(MPV vs SUV).Siapa tau tdk hanya menjadi pembeli yg bijaksana tapi jg pembeli yg BERUNTUNG.... :wink: :lol: :lol: :lol:

Avanza@2006>>>
Innova@2010>>>
EcoSport@2014 >>>
Black VRZ@2016
conan
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2961
Joined: Tue Jul 13, 2004 17:34

Post by conan »

Herry wrote:Nah bener deh dugaan gue, baris ke 3 kayaknya hanya buat 2 org dewasa. dari pic yg diattach gue udah menduga bakal sempit krn kemakan ama rumah roda belakangnya. Sayang seribu sayang, design interiornya kog gitu... :(
Btw bung Herry, funny you mentioned this, please check out the Nissan Note thread at http://www.serayamotor.com/diskusi/view ... 7008#27008

Tentang hal ini, bukan sengaja dibuat begitu, tapi karena secara teknis sangat sulit kalau tidak begitu. Semakin panjang wheelbase tentu semakin bagus untuk handling, tapi makin tinggi secara cost dan ada technical barrier to some degree...juga semakin panjang wheelbase, akan semakin besar pula turning radius yang dibutuhkan (think of a BUS)...padahal mobil dituntut tidak memiliki turning radius yang terlalu besar.
User avatar
edward
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1640
Joined: Sat Mar 20, 2004 17:59
Location: in the globe

Post by edward »

http://www.jada.or.jp/Fmenu3.htm


平成16年12月新車販売台数(登録車)

Puihh tobat dah kalo ayam jaman sekarang udah mulai ikut2an nulis di website.....

Gila dari atas kebawah tulisan ayam semua :lol: :lol: :roll:

Avanza@2006>>>
Innova@2010>>>
EcoSport@2014 >>>
Black VRZ@2016
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

observer wrote:Teman2, ada good news!! Aku dengar dari sales Mitsubishi bahwa harga Grandis sudah dipastikan 292juta, ON the road, dan harga mengikat!!

Launchingnya sekitar awal Peb, dan deliverynya sekitar akhir Peb/awal Maret.

Ada empat macam warna, yaitu Silver, Fuji Purple (yang di pameran Gaikindo), Flop Blue, dan Pyreness Black.

Dari brosur, kelihatan beberapa keunggulan dibandingkan Odyssey yang 'mahal' itu:
1 Ada fog lamp;
2 Leather seat;
3 Lampu sen di spion;
4 Rear spoiler and side skirt
5 Audio with DVD/CD/MP3 player + Tuner, 6 speakers (diluar TV monitor)

Katanya harga ini hanya berlaku selama pre-launching.

Well, sekarang tinggal teman2 menentukan, mana lebih baik: Grandis ato Odyssey??

Kalau aku sih abstain karena memang tidak niat beli MPV, hehehe.
WOW ! :o Harga OTR selama pre-launching 292 juta ? :o Sangat diluar dugaan dan cukup menarik untuk MPV mewah !

Kalo gw sih pilih Grandis daripada Odyssey, karena harga Grandis jauh lebih murah ! (Bedanya 136 juta).

Design eksterior :
Grandis cukup menarik dari depan, samping dan belakang. Ditambah lampu rem fully LED yang futuristic. 8) Lampu sen di spion ala MB.
Odyssey cukup menarik juga, cuma dari belakang kurang bagus. Depan dan samping udah oke.

Design interior :
Dashboard Grandis memang kalah menarik dari Odyssey. Tapi menurut perkiraan gw, head room Grandis tetap lebih luas dibandingkan Odyssey yang ceper + flat floor nya.

Performance :
Mungkin sama2 powerfull. Ada yang tau ?
conan
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2961
Joined: Tue Jul 13, 2004 17:34

Post by conan »

Eh, bung Digit, kalau tidak salah Anda sekarang pakai Alphard, ya. Bagaimana kalau dijual dan diganti saja dengan Grandis ini, hitung2 sebagai Mitsubishi enthusiast membantu usaha mereka untuk bangkit kembali... :)