nissan versa

Segala mobil tipe sedan (Baleno, Accord, Corrola, dll).

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

neptunus
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 192
Joined: Sat Dec 25, 2004 22:37

nissan versa

Post by neptunus »

Nissan Versa ke USA, terus ke Indonesia?

Nissan North American, Inc. mengumumkan penambahan model baru dalam jajaran produknya di kawasan itu, Rabu (28/9). 2007 Nissan Versa, entry-level model ditawarkan dengan harga dikisaran $12,000.

Versa hatchback dipasarkan awal musim panas 2006 dan disusul versi sedan akhir tahun depan. Kedua model itu akan diproduksi di Mexico.

Dikembangkan dari 'B' platform yang canggih, Versa adalah model global. Di Jepang, China, Mexico dan negara-negara lain, model ini dinamakan Tiida. Nama Versa dipilih untuk merefleksikan "versatile space", baik kargo maupun penumpang. Disainnya memprioritaskan kelapangan interior, kualitas tinggi dan stress-free environment.


Versa menggunakan mesin 1.8 liter DOHC empat silinder yang memproduksi 120hp dan 125 lb-ft torsi dengan transmisi Xtronic CVT (Continuously Variable Transmission). Fitur-fitur yang dibawanya antaralain Intelligent Key, Bluetooth(R) Hands-Free Phone System, satellite radio and Rockford Fosgate-powered subwoofer.

Apakah Tiida juga akan ke Indonesia? Nissan disini selalu tersenyum penuh arti tanpa memberikan konfirmasi apapun. Tapi dugaan kami, Tiida akan masuk ke Indonesia dalam bentuk mini-MPV. Mungkin namanya bukan Tiida, tapi platformnya sama. Kita tunggu saja 2008.
You do not have the required permissions to view the files attached to this post.