

Nissan Terrano yang model terbarunya mirip dengan kembar identiknya, yaitu Renault Duster, sudah terpantau dari gambar yang tidak sengaja terungkap. Katanya ini di salah satu area Nissan. Kabar selanjutnya para teknisi sudah mengikuti training untuk mobil ini dan tidak boleh mengambil foto. Nyatanya tetap saja bocor.
Dari salah seorang sales Nissan kenalan baik saya, sempat salah seorang petinggi Nissan memberikan clue beberapa mobil yang akan keluar di tahun 2017 ini saat ada Gathering di salah satu kota di Jawa Timur, meski... Indomobil berkata bahwa tidak ada produk baru tahun ini.
Sementara info yang diketahui hanya ini saja.
Mesin, Interior, dan lainnya masih belum diketahui. Tetapi di India sana, terdapat Mesin HR16DE / HR15DE yang mirip dengan semua 1.500cc engine milik lineup Nissan yang sudah hadir di Indonesia seperti March, Livina, Evalia, Juke. Hanya saja mungkin berbeda setting dan perlengkapan/assy mesin. Mungkin juga masuk dengan versi Diesel K9K 1.500cc seperti milik Duster. Sebagian orang yang sudah pernah melihat Duster, katanya suara mesin sangat-sangat halus. Mirip commonrail diesel saat ini.
Versi Automated Manual Transmission (AMT) belum diketahui kabarnya, teknologi yang mirip dengan Karimun WagonR AGS/AMT.
Versi 2WD atau 4WD belum diketahui.
Di India sudah ada refreshment interior Black Beige combination. Dari gambar diatas terlihat sepertinya Beige only Interior. Dan juga, sebentar lagi katanya di India bulan Maret 2017 akan ada Facelift dari Nissan Terrano ini. Sementara itu, Renault Duster sudah mengalami facelift serta perubahan elektrikal.
Monggo dikunyah-kunyah dan dikomentari.
Review dari TeamBHP India
http://www.team-bhp.com/forum/official- ... eview.html
Review AMT dan Facelift Renault Duster India
http://www.team-bhp.com/forum/official- ... eview.html
Banyak penambahan elektrikal sistem disini.