Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Ingin membahas hal-hal umum mengenai mobil dan otomotif, silakan bahas disini...

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

User avatar
armann
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1091
Joined: Mon Dec 28, 2015 18:55
Location: JakartaBarat

Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by armann »

Mitsubishi akan menarik 124.435 unit berbagai tipe kendaraan, model yang terbanyak adalah Pajero Sport dan Strada Triton. Ada 4 jenis pemeriksaan dan perbaikan yang dilakukan Mitsubishi pada kendaraan-kendaraan ini.

Pertama untuk penggantian airbag inflator, melibatkan mobil Strada Triton Exceed dan GLS AB buatan 2006-2014 sebanyak 10.927 unit, dan mobil Lancer GLX dan SEI model tahun 2007-2010 sebanyak 61 unit. Airbag mobil ini bila berkembang berpotensi melepaskan partikel yang dapat menyebabkan cedera.

Pemeriksaan kedua untuk aplikasi Grease Combination Switch untuk mobil Pajero Super Exceed 3.8 model 2008-2013 sebanyak 62 unit, Pajero Sport model 2009-2014 sebanyak 67.889 unit, Delica model 2014 sebanyak 71 unit, Lancer EX dan Lancer Evolution model 2009-2010 sebanyak 1.401 unit dan Strada Triton model 2006-2014 sebanyak 53.778 unit. Mitsubishi menjelaskan mobil-mobil ini mengalami masalah pada combination switch. Ketika Turn Signal atau Wiper Switch dioperasikan, gesekan yang sangat kecil terjadi di dalam terminal dan menghasilkan oksidasi residu keausan yang akan mengurangi fungsi Switch, sehingga berpotensi mengakibatkan tidak berfungsinya Head lamp, Clearance Lamp, Tail Lamp atau Fog lamp saat Switch dioperasikan.

Aplikasi grease akan dilakukan pada bagian Turn Signal dan Wiper Switch, sebagai tindakan pencegahan atas masalah tersebut.

Pemeriksaan dan perbaikan ketiga adalah untuk penggantian ETACS ECU pada Lancer EX dan Lancer Evolution model 2009-2019 sebanyak 79 unit. Komponen tersebut berpotensi memiliki tegangan yang tidak stabil yang dapat menyebabkan Headlamp (lampu utama) dan Wiper tidak berfungsi. Penggantian ETACS ECU akan dilakukan sebagai tindakan pencegahan atas masalah tersebut.

Keempat adalah penggantian tangki bahan bakar pada mobil L300 model 2014 sebanyak 740 unit. Pengelasan tangki bahan bakar berpotensi tidak sempurna, tepatnya pada bagian fuel filler neck yang dapat mengakibatkan kebocoran bahan bakar.

"Hingga saat ini tidak terdapat laporan adanya insiden terkait dengan hal/kondisi tersebut di atas, namun kampanye ini tetap perlu dilakukan sebagai bentuk komitmen KTB dalam menjaga kualitas produk kendaraan secara berkesinambungan serta sebagai upaya dalam menyediakan produk terbaik dan memberikan jaminan pelayanan purna jual yang berkualitas untuk para pengguna kendaraan Mitsubishi di Indonesia," tulis Mitsubishi dalam siaran pers, Senin (6/6/2016).

Mitsubishi meminta konsumennya untuk segera memeriksakan kendaraan maupun mengganti komponen jika diperlukan. Penggantian dan perbaikan akan dilakukan di seluruh diler Mitsubishi mulai tanggal 6 Juni 2016.

Sumber: detik.com

Paling banyak kena dampaknya pajero sport & strada triton +/- 80000 unit total digabung, lumayan bnyk buat recall di indo nih :big_slap:
PM for any interest in JDM / ASEAN car parts & accs
User avatar
b8099ok
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 2794
Joined: Wed Nov 18, 2009 4:14
Location: Jakarta
Daily Vehicle: 2020 All New Xpander Pickup

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by b8099ok »

Alhamdullilah,... Itu berlaku utk unit yg msh dipegang pemilik pertama atau kaga? Klo uda dijual ga berlaku ya? Maknyuz,...
FWD + FWD + 4WD + 4WD = :big_cat:
User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3072
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by solar_kerosen »

paling cuma buat pencitraan harusnya udah dari dulu 2-3 tahun produk barurelease ini sekarang wkwkwkwk parah . atau bengkel gak ada kerjaan ngadain kerja bakti biar kaya rame laris manis
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
User avatar
armann
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1091
Joined: Mon Dec 28, 2015 18:55
Location: JakartaBarat

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by armann »

b8099ok wrote:Alhamdullilah,... Itu berlaku utk unit yg msh dipegang pemilik pertama atau kaga? Klo uda dijual ga berlaku ya? Maknyuz,...
Wah kalo atas nama pemilik prtm mungkin mesti ada perwakilan kali ya cmiiw. Btw mirage dan os aman tuh om, sm sekali gk disebut :big_grin:
PM for any interest in JDM / ASEAN car parts & accs
User avatar
Arteezy
Full Member of Junior Mechanic
Full Member of Junior Mechanic
Posts: 117
Joined: Tue Aug 18, 2015 3:06

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by Arteezy »

Ini karena penjualan ANPS laku keras, jadi mereka sekalian mau memperlihatkan kualitas dan keseriusan penjualan produk2 Tiga Berlian...
..It's not always what you drive, but it's always how you drive..

:big_comfort:

Mitsubishi Kuda GL 2000
Mobilio CVT 2014
luputgc
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 144
Joined: Mon Jul 06, 2015 5:33

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by luputgc »

nah, mobdin kantor, Strada Triton GLS.

buruan tanya ke beres sini dah..
cheers
User avatar
aspsilver
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1088
Joined: Thu Oct 28, 2004 8:38
Location: Jakarta

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by aspsilver »

b8099ok wrote:Alhamdullilah,... Itu berlaku utk unit yg msh dipegang pemilik pertama atau kaga? Klo uda dijual ga berlaku ya? Maknyuz,...

recall berlaku untuk mobilnya, bukan ke pemiliknya.

tapi kalau data pemilik baru gak ada di ATPM, ya susah manggil nya.

ya bawa aja mobilnya ke bengkel,

saya punya pajero, emang bermasalah switch lampunya, nyalainn fog lamp susah.
User avatar
b8099ok
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 2794
Joined: Wed Nov 18, 2009 4:14
Location: Jakarta
Daily Vehicle: 2020 All New Xpander Pickup

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by b8099ok »

Switch lampunya minta tuker yg auto aja, keknya yg auto ga ada mslh,... :ngacir:
FWD + FWD + 4WD + 4WD = :big_cat:
User avatar
POS VETT
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2275
Joined: Fri Aug 25, 2006 13:53
Location: Columbus, OH, USA
Daily Vehicle: 2011 Nissan 370Z + 1994 Mitsubishi Pajero

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by POS VETT »

Recall tidak peduli mobilnya sudah berapa pemiliknya.
Tom
"PRIK NSD"
"WAHJUDI"
"POS VETT"
"YELO NEK"
"AINT YRS"
simplefusion
Full Member of Junior Mechanic
Full Member of Junior Mechanic
Posts: 79
Joined: Tue Jun 07, 2016 5:13

Re: Recall oleh Mitsubishi Indonesia

Post by simplefusion »

Eenng.. kalo lancer cs5nya taon 2012 ikutan kena ga ya?