Ad blocker detected: Our website is made possible by displaying online advertisements to our visitors. Please consider supporting us by disabling your ad blocker on our website.
Jakarta, KompasOtomotif - Datsun Indonesia mengajak calon wirausaha muda Indonesia, khususnya yang tinggal di Pulau jawa untuk mengucurkan kreativitasnya. Caranya, dengan menyusun proposal bisnis untuk diajukkan ke Datsun Indonesia dan memperebutkan hadiah utama satu unit Datsun Go+ dan uang tunai Rp 50 juta.
"Setiap proposal dibatasi dengan modal Rp 150 juta dan bisa jalan usahanya," jelas Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia di Jakarta Selatan, Kamis (28/11/2013).
Dijelaskan, prinsip Datsun dalam bisnisnya, adalah DAT, singkatan dari Dreams" (impian), Accsess (Akses), dan Trust (Percaya). Dalam kompetisi ini, peserta bukan cuma dituntut mempraktikkan keahlian perencanaan bisnis, juga mendapat pengetahuan langsung dari wirausahawan sukses.
Promo acara ini berlangsung di lima lots besar Indonesia, yakni Jakarta (30 November-6 Desember), Bandung (9-15 Desember), Yogyakarta (18-20 Desember), Semarang (23-24 Desember), dan Surabaya 28-30 Desember 2013). Bagi peminat bisa mengunduh formulir pendaftaran via Facebook @Datsun Indonesia.
Proposal dibuat dalam bentuk hard copy dalam amplop ukuran A4 dan diserahkan paling lambat 21 Februari 2014. Paling penting, peserta dibatasi usianya antara 18-35 tahun.
"Peserta akan diseleksi menjadi 125 orang pertama, kemudian dikerucutkan lagi menjadi 25 finalis. Pemenang dipilih lima besar dengan proposal paling 'breakthrough' tapi bisa dilaksanakan," tambah Michael Tampi, salah satu juri kompetisi ini.