TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Forum untuk mengobrol hal-hal bebas.
Bisa dibuka oleh visitor dan member.

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

inoz
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 966
Joined: Fri Jan 12, 2007 11:17
Location: Purwakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by inoz »

Carnival GS singkatan apa GS tuh ?
GS grand saloon,
koolrider
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 235
Joined: Tue Nov 27, 2007 4:29

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by koolrider »

inoz wrote:Carnival GS singkatan apa GS tuh ?
GS grand saloon,

bukan Bro tapi Gedeee Sekali

:ngacir:
GTR
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5168
Joined: Thu Nov 22, 2007 10:26

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by GTR »

plesetan FQ pada Mitsubishi Evo seri FQ360 & FQ400 = F*ck*ng Q**ck?
lancar
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 44
Joined: Tue Jul 05, 2005 5:32

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by lancar »

jupiter MXLCCW
M=Motor
X=cross
L=liquid
C=cooler
C=casting
W=wheel

paling banyak singkatannya bro....

lho kok sepeda motor :ungg: :ungg: :ungg:
kepin
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 564
Joined: Mon Jan 30, 2006 2:43
Location: Jakarta Pusat

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by kepin »

lancar wrote:jupiter MXLCCW
M=Motor
X=cross
L=liquid
C=cooler
C=casting
W=wheel

paling banyak singkatannya bro....

lho kok sepeda motor :ungg: :ungg: :ungg:
hahahaa kalo gitu CBR = Cepet Bener Rarinya
wahaahahhah maksa banget
Image
Pasar Mobil Kemayoran Blok D9
Lapak Standar Motor: KLIK DISINI
inoz
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 966
Joined: Fri Jan 12, 2007 11:17
Location: Purwakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by inoz »

mohon pencerahan :
hyundai trajet GL8 ? Grand Long tuk 8 org
Trajet GLS ? grand long spacius
Santa fe GOLD ?
User avatar
andy1800
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 8285
Joined: Mon Mar 24, 2008 19:52
Location: djakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by andy1800 »

wah nggak enak niih... coba kalau yg nanyanya orang lain,...yg sepantaran ane, gitu...
ane pengen banget jawab pertanyaan yg: Santa Fe GOLD ?
itu artinya, Gold ndul mu !

................ :e-pray: :e-pray: :e-pray: :e-pray: :e-pray: :e-pray:
ini kalau org lain yg nanya loooh..... kalau yg nanya bukan mas inoz !
:ngacir: ....:glodak:
LAJUR KANAN... HARAP DISTERILKAN!

Image
User avatar
Abu2
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 8765
Joined: Tue Jun 12, 2007 8:46
Location: +6261
Daily Vehicle: just a bike

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by Abu2 »

Kalo xl-7?
Kalo bmw 320i angka2 tsb apa ada artinya?
Mercy c220?
User avatar
nescafe
Member of Mechanic Master
Member of Mechanic Master
Posts: 14333
Joined: Fri Apr 11, 2008 3:18
Location: jakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by nescafe »

XL-7 = Xtra Large 7

hmm.. kalau gw baca gini 320i = serie3, 2.0 litre engine, i gw kurang tau.. injection kah?
tp kalau 330ci untuk C berarti Coupe..
Permisii :ungg: ............................. :ngacir:
Risol1
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5870
Joined: Thu Jul 05, 2007 4:21

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by Risol1 »

nescafe wrote:XL-7 = Xtra Large 7

hmm.. kalau gw baca gini 320i = serie3, 2.0 litre engine, i gw kurang tau.. injection kah?
tp kalau 330ci untuk C berarti Coupe..
i = injection
sekarang BMW udah gak pake "C" lagi untuk nunjukkin coupe, semua model (sedan, coupe, convert) sama emblemnya.
WP
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4612
Joined: Wed Sep 15, 2004 13:33
Location: jauh di mata, dekat di hati

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by WP »

Risol1 wrote:
nescafe wrote:XL-7 = Xtra Large 7

hmm.. kalau gw baca gini 320i = serie3, 2.0 litre engine, i gw kurang tau.. injection kah?
tp kalau 330ci untuk C berarti Coupe..
i = injection
sekarang BMW udah gak pake "C" lagi untuk nunjukkin coupe, semua model (sedan, coupe, convert) sama emblemnya.
Aslinya untuk seri BMW angka pertama berarti serinya (1,3,5,6, atau 7 series), dua angka terakhir menunjukkan kapasitas isi silinder, dan huruf terakhir adalah jenis mesin.

Misal 320i, berarti seri 3, 2000cc, dan i= bensin injection. Kalo 320d berarti seri 3, 2000cc dan d=diesel. Lalu ada juga baru2 ini di seri 7, huruf belakangnya h, ini berarti h=hydrogen (fuel cell).

Selain itu, juga ada huruf lain setelah angka, misalnya x, s, dan L. Huruf x berarti versi all wheel drive, s adalah sport package (di seri 3), dan L adalah long wheelbase di seri 7. Contoh: 325ix, itu berari adlah seri 3 2500cc bensin injection (mulai era 1980an semua mesin bensin sdh injection), dan all wheel drive. 318is adalah seri 3, 1800cc dengan upgrade sport package (basisnya 318i biasa). Lalu ada 735iL, seri 7, 3500cc injeksi dan long wheelbase. Perhatikan cara penulisan hurufnya, semuanya lower case kecuali huruf L. Semua kode bodi tidak ada keterangan, kecuali tambahan nama, misal Touring untuk station wagon.

Akhir dekade 1990an (sejak 1998), E46 dirilis dan sejak saat itu, versi coupe dan cabrio-nya diberi tambahan huruf C, misal 330Ci. Seri 7 pun huruf L-nya dipindah posisi, misal 745Li. Lalu angka yg dulu menunjukkan isi silinder pun tidak lagi menunjukkan besar kapasitas silindernya lagi.

Setelah generasi seri 3 terbaru keluar, huruf C dihapus lagi.

Seri 7 masi menggunakan huruf L untuk menunjukkan long wheelbase.
Objects In The Rear View Mirror Are Closer Than They Appear
WP
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4612
Joined: Wed Sep 15, 2004 13:33
Location: jauh di mata, dekat di hati

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by WP »

Untuk Mercedes Benz, dahulu semua angkanya menunjukkan isi silinder, lalu huruf di belakangnya menunjukkan jenis mesin, misal E=injection, D=diesel. Lalu sebelum huruf tsb ada juga huruf kode bodi, yaitu sedan tidak terdapat kode, station wagon dengan T, coupe/cabrio dengan C, dan S berarti model superior (mobil2 yg top of the line), lalu ada L untuk varian sedan terbesarnya. G berarti Gelaendewagen= kendaraan segala medan.

Contoh 200E, 2000cc sedan injection. 300CE, coupe 3000cc injection, 300TE, station wagon 3000cc injection. 500SEL, sedan besar 5000cc injection (kelak menjadi S-Class).

Tapi tampaknya Mercedes lama2 bingung karena kode2 di atas jadi tidak praktis lagi seiring penambahan line-up produk. Jadi, terdapat pengecualian2. Contoh 500SL, ini sebenarnya adalah cabrio yg terbesar. Begitu juga 500SE adalah coupe besar yg juga yg jelas terlihat sebagai versi coupe dari 500SEL. Yg lebih konyol adalah 190E, mesinnya ketika pertama kali keluar bukan 1900cc, tapi 2000cc. Lalu kenapa bukan namanya 200E? Jawabannya karena sudah dipakai oleh model yg lebih besar saat itu (W123 di sini terkenal dengan "tiger" dan lalu jadi W124 "boxer" juga). 190E adalah Mercedes pertama yg angkanya tidak menunjukkan kapasitas silindernya. Gantinya Merc malah menunjukkan dengan cara lain, misal 190E 2.0, 190E 2.3, dan 190E 2.6.

Karena sepertinya Merc 'mumet' juga dengan sistem penamaan seperti itu, maka pada 1993 mereka menggunakan sistem baru yg kita kenal sekarang, yaitu dengan A, B, C, E, S, G, SL, ML, CL-Class. Berikut adalah konversi2nya:

190E: dihentikan, dan dilanjutkan dengan W202 C-Class, menjadi sedan kompak Merc paling kecil
200E, 230E, 300E hingga 500E: menjadi E-Class; misal 320E, 220E, 500E
300SEL, 420SEL, 500SEL (saloon terbesar Merc): Menjadi S-Class, saloon tetap merupakan saloon trbesar Merc; contoh S280, S320 hingga S600. Versi long wheelbase ditambah huruf L di belakangnya, misal S320.
500SL (dan semua cabrio terbesar): menjadi SL-Class, tetap merupakan flagship cabrio
500SE (dan semua coupe besar/versi coupe sedan terbesar): Menjadi CL-Class, 500SE menjadi CL500 dst.
280GE, 300GD (dan semua gelaendewagen): menjadi G-Class, G300 dst.

Semua bentuk body tidak ada kode khusus kecuali T untuk station wagon di C dan E-Class, dan L untuk long wheelbase di S-Class.

Semua mesin bensin sudah injeksi dan untuk membedakan jenis mesin digunakan kode di belakangnya menggunakan spasi yaitu CDI=diesel, dan Kompressor=Supercharged.

Selain itu hadirpula produk lain selanjutnya seperti A-Class hingga ML-Class. Coupe yg berbasis E-Class dihapus dan diganti CLK yg berbasis C-Class, namun berpenampilan hampir mirip E-Class
Objects In The Rear View Mirror Are Closer Than They Appear
Risol1
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5870
Joined: Thu Jul 05, 2007 4:21

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by Risol1 »

nambahin dari bro WP:
1. Untuk versi AWD, dulu memang emblemnya "ix", sekarang sejak E46 namanya jadi "xi" misal 325xi, bukan 325ix lagi.

2. untuk yg pake sport package "s", sekarang udah gak dipake lagi untuk sedannya, cuma ada di SUV (X5, X3, dan mungkin X6 nantinya). Versi sedannya walaupun udah pake sport package, namanya tetep sama cuma pake "i".
Yg SUV versionnya, juga kayaknya bakalan emblem sportnya karena tahun depan X5 bakal punya varian namanya "M sport" spt M3nya seri 3. Makanya kalo diliat, X5 E70 varian V8nya malah gak punya "s" package, cuma varian I6nya aja yg punya "s", padahal di X5 E53, yg pake versi "s" yg mesin gedenya (V8).

3. Ada lagi emblem baru di jajaran mobil BMW, namanya "xDrive50i/xDrive30d,.....dll" yg bakalan dipake sama X6, jadi entar namanya BMW X6 xDrive50i, dst.....

4. Sebenernya masih banyak akhiran di emblemnya yg dipake oleh BMW, gw pernah liat yg akhirannya: "td", "tds". Jg di US pernah liat yg akhirannya "e" di US (di model seri 5 E28, kalo engga salah "528e").

Untuk Mercedes:
1. Kayaknya sekarang tipe S-class udah gak ada yg short wheel base lagi deh, semuanya udah 1 ukuran pake yg LWB (CMIIW)
2. Benz juga punya AWD versionnya, namanya 4Matic, cara penulisannya spt yg bro WP jelasin ada spasi sama spt cara penulisan CDI/Kompressor
WP
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4612
Joined: Wed Sep 15, 2004 13:33
Location: jauh di mata, dekat di hati

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by WP »

Siip bro Risol1... thanks tambahannya..

Iya gw lupa ngasi tau, sekarang utk AWD BMW 'x'nya dibalik..hehe

teruss.... ini tambahan lagi nih...

ada juga 't', ini cuma ada di E36 dan E46, yaitu untuk hatchback seri 3, t berarti compact, contoh 320ti. Untuk 's' memang uda ga dipake lagi di sedan, terakhir gw liat di X5 4.8is. Di Eropa, versi sport package ga di tulis di emblem lagi, tapi tetep ada. Misal Seri 5 sport package, emblem 520i yg standard dengan sport sama, walopun beda bumper dan ban (+pelek), yg sport mirip M5.

Untuk AWD Mercedes, logo 4MATIC cuma ada di sedan, untuk SUV tidak ada.

Intinya sebenernya walopun dari luar sama emblemnya, di BMW kenyataannya untuk pernik2 dan fitur bisa beda. Karena kalo di luar, konsumen isa pilih jok, trim interior, dll.
Objects In The Rear View Mirror Are Closer Than They Appear
User avatar
nescafe
Member of Mechanic Master
Member of Mechanic Master
Posts: 14333
Joined: Fri Apr 11, 2008 3:18
Location: jakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by nescafe »

wah.. bynk kali ilmunya.. thanks pak WP dan pak Risol1.. :D

nah , gimana dengan volvo.. let's say.. XC90.. itu artinya apa ya?
Permisii :ungg: ............................. :ngacir:
User avatar
HyundaiTucson
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 208
Joined: Sun Dec 30, 2007 11:56
Location: Pejaten - Jakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by HyundaiTucson »

Tucson sy type XG. Dan berhubung saya gak ngerti arti XG nya apa, sy copot emblem XG nya dan di ganti sama emblem DUB :mrgreen:

Sering denger DUB kan? Ada yg tau gak artinya apa?
Cheers,
HT
WP
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4612
Joined: Wed Sep 15, 2004 13:33
Location: jauh di mata, dekat di hati

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by WP »

Sama2 bro... wah jangan panggil pak dunk... gw masi muda kali.. hehehe

Kalo Volvo, awalnya mereka pakai kode numerical untuk modelnya. Di Indo ada 164, 244, 264, 340, 740, 850, dan 960. Kalo di luar lebih banyak, misal 440 dll.

Biasanya untuk versi Turbo bakal ditulis 'TURBO' juga, contoh 740 Turbo Intercooler, 960 Turbo (utk 960 ga ditulis sepanjang 740 walopun sama2 pake intercooler). Untuk non-yutbo biasanya ditulis GL ato DL. Tapi GLT juga berarti Turbo.

Lalu Volvo di akhir dekade 1990an mengubah cara penamaannya dengan menggabung huruf dan angka (alfabethical-numerical order).

Untuk saloon 4 pintu, kodenya S. Station wagon kodenya V. Untuk Coupe kodenya C. Lalu diikuti 2 digit angka sebagai serinya. Dahulu seri paling kecil pertama kali adalah 40 dan terbesar adalah 90. Untuk lebih mudah, gw bagi menjadi beberapa generasi yaitu:

-Early generations after name transition-
Jadi S40 adalah sedan terkecil Volvo. S40 generasi pertama juga memiliki station wagon (estate), dinamakan V40.

Kemudian di atasnya hadir 70 series, S70 untuk sedan dan V70 untuk estate-nya. Juga ada C70 yg berupa cabrio.

Paling besar adalah S90 di Indonesia (di luar ada V90 juga). 90 series adalah minor change dari 900 series, di Indonesia bisa kita lihat 960 Royal menjadi S90 Executive. Di luar, walopun namanya agak beda, tapi basicnya sama.

-Post Early Generation-

S40 dan V40 tetap.

S70 digantikan oleh S60, dan V70 walaupun basisnya sama dengan S60, namanya tetap V70 (nantinya, station wagon angkanya lebih besar 10 dari sedannya).
Untuk V70, Volvo juga memperkenalkan versi AWD yg dibuat menjadi cross-over, dinamakan V70 XC (Cross Country). Bayangkan Audi Allroad, itulah bentuk V70 XC-station wagon yg ditinggikan.

Untuk S90 digantikan dengan S80, V90 dihapus sehingga station wagon terbesar adalah V70.

-New Era of Volvo-

Saat ini, mainstream desain Volvo sudah jauh berbeda dari pendahulunya.

S40 berganti model, versi station wagonnya bernama V50.

S60 tetap dan V70 juga, varian V70 XC berubah menjadi XC70.

S80 berganti model dan tetap bernama S80.

Hadir XC90, SUV besar Volvo. Saat ini kode XC berarti cross-country/SUV yg AWD.


Selain kode nama di atas, untuk model Volvo menggunakan kode2 seperti

T, berarti Turbo. Mesin turbo Volvo ada dua jenis, low pressure dan hi pressure (besaran boost-nya).

Low pressure dikodekan dengan besaran isi silider diikuti dengan huruf T. Contoh S40 2.0T.

Hi pressure dikodekan dengan huruf T yang diikuti jumlah silindernya. Comtoh S40 T5.

D, berarti diesel, cara kodenya sama seperti turbo bensin. Jadi ada yg D5, dan ada juga yg 2.0D.

R, adalah tipe high performance, kode ini tidak dipisahkan spasi dengan kode modelnya. Contoh S60R.

Demikian kira2 dan silakan kalo ada rekan2 yg mau nambahin lagi...
Objects In The Rear View Mirror Are Closer Than They Appear
User avatar
nescafe
Member of Mechanic Master
Member of Mechanic Master
Posts: 14333
Joined: Fri Apr 11, 2008 3:18
Location: jakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by nescafe »

wah.. jelas bener penjelasannya.. sip! :D

ah, gw panggil 'Pak' aja ah.. soalnya lw lebih ber-knowledge drpada gw.. hehehe.. :angel:
Permisii :ungg: ............................. :ngacir:
WP
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4612
Joined: Wed Sep 15, 2004 13:33
Location: jauh di mata, dekat di hati

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by WP »

HyundaiTucson wrote:Tucson sy type XG. Dan berhubung saya gak ngerti arti XG nya apa, sy copot emblem XG nya dan di ganti sama emblem DUB :mrgreen:

Sering denger DUB kan? Ada yg tau gak artinya apa?
DUB itu sebenarnya adalah term untuk rims yg besarnya 20 inci dan lebih. Kata 'dub' adalah slang untuk 'twenty'
Objects In The Rear View Mirror Are Closer Than They Appear
Risol1
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5870
Joined: Thu Jul 05, 2007 4:21

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by Risol1 »

WP wrote:Untuk AWD Mercedes, logo 4MATIC cuma ada di sedan, untuk SUV tidak ada.
Di SUV juga ada bro, malah ada di hampir semua SUV :thanks:
WP
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4612
Joined: Wed Sep 15, 2004 13:33
Location: jauh di mata, dekat di hati

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by WP »

Risol1 wrote:
WP wrote:Untuk AWD Mercedes, logo 4MATIC cuma ada di sedan, untuk SUV tidak ada.
Di SUV juga ada bro, malah ada di hampir semua SUV :thanks:
Wahh? masa sih?? jangan2 yg versi Indo, G-Wagen sama ML-Class ga dikasi tuh emblem lagi..
Objects In The Rear View Mirror Are Closer Than They Appear
User avatar
artoodetoo
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 6014
Joined: Sun Aug 26, 2007 3:43

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by artoodetoo »

APV = Alphard Premature Vehicle?

Hehehe :e-whistle:
Monggo mampir ke blog saya http://yahyakurniawan.net
User avatar
avansa
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2135
Joined: Sat Nov 26, 2005 23:47
Location: Purwokerto

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by avansa »

Bro Inus..VGT singkatan apa toh di Santa fe...?
Image
User avatar
HyundaiTucson
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 208
Joined: Sun Dec 30, 2007 11:56
Location: Pejaten - Jakarta

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by HyundaiTucson »

avansa wrote:Bro Inus..VGT singkatan apa toh di Santa fe...?
From the CRDi’s revolutionary trajectory, Hyundai exploits further, the power of this diesel-fed innovation, as it is integrated with VGT. Variable Geometry Turbocharger may be the exact translation of the VGT in automotive jargon but in layman’s speak, VGT also stands for Very Green Technology, as it optimizes the best qualities delivered by CRDi engine in areas of fuel efficiency, cleaner emission quality, and improved engine longevity with reduced NVH levels (noise, vibration, and harshness).

more about this?
-> http://adrienwebsites.com/test_director ... &newsid=27
Cheers,
HT
User avatar
Abu2
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 8765
Joined: Tue Jun 12, 2007 8:46
Location: +6261
Daily Vehicle: just a bike

Re: TAU... SINGKATAN DI MOBIL MU????????????

Post by Abu2 »

td liat santa fe, trus di buritan ada emblem santa fe, dan ada hurup jepang/kanji setelah emblem tersebut..itu artinya apa yah?