http://www.panduanolimesinbbm.com/?p=62
Tips memilih aditif bensin ?
Seiring dengan semakin tingginya harga BBM nonsubsidi sekelas bensin pertamax berangka oktan 92 (ON 92) ,
ertamaxplus ON 95, dan sebagainya, banyak beredar produk aditif peningkat angka oktana yang ditawarkan di pasaran .Dari yang berharga murah, seharga 10 ribuan sampai yang relatif mahal .Banyak para pemilik kendaraan tergiur pemakaian aditif ini , karena alasan coba-coba, lkut-ikutan komunitas otomotif sampai yang terpengaruh rayuan si penjual. Lalu,bagaimana sebenarnya cara memilih aditif yang bagus? Sederhana sebenarnya tips untuk memilihaditif bensin yang bagus. Berikut dibawah ini kunci pemilihan produk aditif untuk bensin:
Tanyakan pada si penjual, apakah aditif itu sudah diuji baik di laboratorium ataupun di mobil sesungguhnya. Kalau belum diuji bagaimana kita tahu keunggulan aditif tersebut? Kalau sudah diuji , ya kita tanyakan hasilnya baik yang berupa uji fisik ataupun kandungan senyawa yang ada dalam aditif tersebut. Lebih bagus lagi ada data mengenai uji pada kendaraan di lapangan. Masalahnya adalah kebanyakan konsumen enggan menanyakan hal ini. Tetapi lebih fokus pada pertanyaan seputar khasiat dari aditif tersebut. Kalau khasiat yang ditanyakan, sudah pasti penjualnya akan dengan lancar menerangkannya.
Produk aditif yang bagus biasanya diproduksi oleh produsen yang memiliki reputasi bagus juga. Produsen aditif yang bagus biasanya melampirkan produk aditif dengan MSDS (Material Safety Data Sheet). MSDS adalah Lembar data keselamatan dan keamanan suatu bahan, berisi tentang informasi dan panduan kandungan senyawa yang dipakai beserta cara penanganannya agar si pemakai aditif tahu betul resiko dan terhindar dari masalah kesehatan dan keamanan saat penggunaan produk tersebut. Harap diingat aditif bensin umumnya memakai senyawa kimia berbahaya bagi kesehatan dan juga relatif mudah terbakar. Kalau orang awam memakai secara sembarangan bisa berakibat fatal bagi si pemakai juga orang lain.
Kalaupun produk tersebut tidak memiliki MSDS, tanyakan kandungan senyawa pada produk aditif tersebut. Apakah aditif tersebut senyawa hidrokarbon seperti : minyak tanah/ kerosin, senyawa aromatik toluen atau xylena, atau merupakan bahan kimia berbasis logam seperti, MMT (metilsiklopentadienil manganese tricarbonil) dan Ferrocene (disiklopentadienil iron) atau senyawa nitrat oksida . Banyak produk aditif sebenarnya merupakan campuran dari bahan-bahan diatas. Senyawa MMT misalnya, merupakan senyawa kimia berbasis logam Mangan, yang bisa mengganggu kesehatan saraf manusia . Pada mesin kendaraan , aditif ini bisa mengganggu sisitem pengapian, sensor oksigen, konverter dan deposit pada dinding silinder. Ada juga produk aditif yang memakai kerosin sampai lebih 60% sebagai bahan pelarutnya. Ferocene sangat dibatasi penggunaannya di Amerika karena merupakan logam berat. Pada aplikasinya ferocene bisa mengikis ring piston, silinder, gangguan pengapian, dsb. Kalau penjualnya tidak ngerti hal ini, buat apa dibeli produknya ?
Ciri aditif bensin yang bagus adalah bahwa penambahan aditif tersebut tidak merubah sifat karakteristik dan spesifikasi bensin lainnya . Maksudnya, kalau aditif itu adalah aditif peningkat angka oktana, maka meningkatnya angka oktana pada bensin tersebut tidak boleh merubah sifat lainnya, misalnya merubah titik didih bensin tersebut. Bensin yang relatif bagus, memiliki kisaran titik didih 28-200 oC. Kalau penambahan aditif tersebut menaikkan titik didih bensin tersebut
- diatas 200 oC, ini menandakan aditif tersebut , tidak baik untuk digunakan. Titik didih bensin, hanya salah satu saja dari sifat fisik bensin yang dijadikan standar spesifikasi di seluruh dunia. Ada sekitar 16 cici-ciri atau sifat karakteristik bensin lainnya yang telah ditentukan batasannya, yang tidak boleh berubah sesuai standarnya.
Pilih aditif dengan dosis pemakaian yang rendah. Sekali lagi, aditif bensin umumnya memakai senyawa kimia berbahaya bagi kesehatan dan lingkungan. Pemakaian aditif berlebihan bisa menimbulkan masalah pada komponen mesin dan juga kesehatan manusia. Misalnya, Batas kandungan senyawa berbasis MMT di Amerika dan Kanada sekitar 8,2 mg/lt bensin.
Pastikan merk aditif itu sudah terdaftar sebagai produk resmi yang legal diperdagangkan di Indonesia. Lebih afdol lagi sebenarnya , produk tersebut telah terdaftar secara resmi di badan lingkungan seperti di Amerika (EPA). Karena di Amerika sana, lebih ketat pengaturan pembatasan pemakaian aditif dan lebih selektif dalam memantau peredaran produk aditif yang aman bagi mesin kendaraan dan lingkungan.
Intinya adalah konsumen harus kritis dalam menentukan produk adtif yang ingin dipakai . Kalau ditanya khasiat produk aditif tersebut, pasti si penjual akan dengan fasih dan lancar menjelaskannya. Tapi begitu ditanyakan hal diatas…., Anda pasti sudah bisa menduga jawabannya?? Itung-itung kita uji pemahaman si penjual tentang aditif…Ok!
About the author (beliau join di milis Innova Community juga, sy pernah bbrp X email2-an dgn beliau) :
Muhammad fuad. Bekerja sebagai peneliti bidang Kimia Industri di Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Minyak dan Gas Bumi “Lemigas”, Kementerian Energi dan sumber Daya mineral . Menulis buku , Tips , tulisan dan artikel ilmiah seperti:
-“BBM sintetis dari sampah plastik dengan proses pirolisis”, diterbitkan di majalah Publikasi Lemigas, vol.31, no.3-97/98.
-“Fuel Cell : Paradigma baru proses pembakaran kendaraan yang ramah lingkungan”, diterbitkan di majalah Publikasi Lemigas, vol.34, no.1, 2000.
-“Kajian Seputar Kebijakan Sektor Minyak dan gas bumi yang Baru (UU MIGAS NO. 22 Tahun 2001)”. Terpilih sebagai salah satu dari 10 tulisan (10 finalis terbaik) ”Public Policy Award” dari 76 tulisan “brief policy”, di “Indonesian Public Policy Forum” diadakan atas kerjasama Canada Embassy, Lembaga penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM), Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia dan PT. Hickling Canada, tanggal 18 September 2002.
- Menyusun buku bersama peneliti lain, Ir. Atung Kontawa (Alm.), Dr. Adiwar , Dr. Evita H. Legowo, Drs. Rasdinal Ibrahim, Lukman , Bcm., Ir. Laode Sulaeman , MT dan Prof (riset). Dr. Maizar Rahman, APU., : “Crude oils of Indonesia, Properties and Characterisitic , 3rd edition“(Buku Minyak Bumi Indonesia, Sifat dan karakteristik edisi ke-3, 2000).
Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit
-
- SM Specialist
- Posts: 22072
- Joined: Mon Dec 12, 2005 5:14
Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
* Bukan ajakan Beli *
-
- New Member of Mechanic Master
- Posts: 11277
- Joined: Sat Nov 27, 2010 1:07
- Location: Yogya Is Timewa
Re: Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
Alhamdulillah amaaannn.... dosis sa iprit, hasil bikin ngibrit.. 

" It is not the eyes that are blind, but the hearts "
-
- Member of Mechanic Engineer
- Posts: 2733
- Joined: Wed Feb 08, 2012 11:57
- Location: Bekasi
- Daily Vehicle: 2021 Yamaha XSR
Re: Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
Belum pernah pake aditif2 beginian
Tapi lumayan dapet pencerahan gmn caranya memilih aditif BBM yg tepat
Btw beliau ini mayan aktif di forum sebelah. Sharing tentang pemilihan oli mesin yg pas buat mobil kita. Mirip2 om turbo gitu lah kalo di SM

Tapi lumayan dapet pencerahan gmn caranya memilih aditif BBM yg tepat
Btw beliau ini mayan aktif di forum sebelah. Sharing tentang pemilihan oli mesin yg pas buat mobil kita. Mirip2 om turbo gitu lah kalo di SM

-
- New Member of Mechanic Engineer
- Posts: 999
- Joined: Thu Jun 13, 2013 8:58
Re: Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
ngabsen dulu di trit bergizi om momod.
sebentar... ane baca dulu
ternyata ane belum baca post nya
sebentar... ane baca dulu

ternyata ane belum baca post nya

kabeh wis ono sing ngatur.....
Gusti Allah mboten sare....
Gusti Allah mboten sare....
-
- SM Specialist
- Posts: 13579
- Joined: Thu Nov 29, 2012 8:52
- Location: Surabaya
Re: Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
Absen di trit bergizi...
Nah, MSDS...
Nah, MSDS...

Obey the mahakitteh. 

-
- Full Member of Mechanic Master
- Posts: 27647
- Joined: Sat Jan 31, 2009 17:48
- Location: in engine bay with carbonfibre as roof
Re: Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
wahh ini pak mfuad yg di forum sebelah itu yahh ?? kalo iya, emang mantapp nehh postingan2 nya... apalagi pembahasan beliau soal oli... mendetail dan jelas.... walaupun utk pemilihan oli kadang agak bersebrangan sehh ama saran dari mods turbo..



numpang lewat aja....


-
- SM Specialist
- Posts: 22072
- Joined: Mon Dec 12, 2005 5:14
Re: Tips memilih additive BBM oleh pak Muhammad Fuad
Heheh...saya sgt menghargai pemikiran pak Fuad, pernah bbrp kali ngobrol di milis & e-mail walau belum pernah ketemu
saya juga yg menyarankan beliau utk membuat blog sebelum blog panduanolimesin lahir...........
Buat oli ya pak Fuad lebih prefer oli kental.....beliau penganut aliran penggunaan SAE oli vs suhu ambient yg konservatif
Kalau saya melihat SAE oli yg cocok berdasarkan rekomendasi di buku manual masing2 mobil
saya juga yg menyarankan beliau utk membuat blog sebelum blog panduanolimesin lahir...........
Buat oli ya pak Fuad lebih prefer oli kental.....beliau penganut aliran penggunaan SAE oli vs suhu ambient yg konservatif
Kalau saya melihat SAE oli yg cocok berdasarkan rekomendasi di buku manual masing2 mobil
DOHC wrote:wahh ini pak mfuad yg di forum sebelah itu yahh ?? kalo iya, emang mantapp nehh postingan2 nya... apalagi pembahasan beliau soal oli... mendetail dan jelas.... walaupun utk pemilihan oli kadang agak bersebrangan sehh ama saran dari mods turbo..![]()
* Bukan ajakan Beli *