Event Road Trip kali ini sungguh terasa sangat berbeda..
Ada beberapa hal yang mungkin diluar kebiasaan dibandingkan dengan event Road Trip yg biasa kita gelar dan ikuti..
Pertama : Jumlah peserta yang mencapai 48 kendaraan ini cukup banyak, terdiri dari peserta yang sudah sering ikut..artinya sudah saling kenal .. dan peserta yang baru pertama kali ikut, otomatis baru bertatap muka pagi ini..
Teman2 yang baru pertama kali gabung ini terdiri dari berbagai latar belakang, baik asal, profesi, maupun sumber darimana mengetahui adanya SM Road trip ini.
Jika saya coba rangkum yaitu :
1. Dari Forum
www.serayamotor.com
2. Diajak teman SM ROAD TRIP
3. Diajak teman kerja / tetangga
4. Dari Youtube F272
5. Dari instagram 272Roadventure
6. Lain2..
Nah...saat Brifing singkat, sengaja saya ingin absensi 1 per 1 peserta dengan memperkenalkan diri / wajah agar teman2 lain bisa tahu nama dan wajah nya...[emoji4][emoji4][emoji4].
Untuk tugas Absensi, saya serahkan kepada om Nainggolan yang selama ini sudah beberapa kali meng handel Absensi saat Road Trip akan dimulai... dan proses Absensi dilakukan 2x yaitu saat Brifing ..bertatap muka..dan saat semua sudah berada di dalam kabin kendaraan masing2 menggunakan Rakom (Radio Komunikasi) sekalian mengecek kesiapan Rakom yg ada di kendaraan... hal ini sangat berguna agar semua terpantau dg baik lewat HT atau RIG yang dipegang oleh semua peserta..hitung2 latihan menggunakan dan memantau suara teman dari Rakom ini...[emoji3][emoji3][emoji106][emoji106]