Mengapa fitur baru itu ada di mobil

Ingin membahas hal-hal umum mengenai mobil dan otomotif, silakan bahas disini...

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

User avatar
mpoezz
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2980
Joined: Thu Jul 22, 2004 14:10
Location: Kingdom of Heaven

Mengapa fitur baru itu ada di mobil

Post by mpoezz »

Mengapa fitur baru itu ada di mobil


(24/11/2005) - , mesin yang lebih bertenaga dengan kontrol komputer dan semakin banyaknya komponen elektronik. Teknologi yang kompleks ini diciptakan semata-mata mengabdi untuk pengemudi dan penumpangnya. Tak bisa dielakkan peran komputer yang begitu besar.

Mesin modern yang dikontrol komputer, contohnya, lebih bertenaga tapi lebih irit dan ramah lingkungan. Selain itu perawatannya juga lebih mudah dengan periode perawatan berkala lebih panjang. Teknologi fuel injection membuat pasokan bahan bakar lebih efisien, lebih bersih dan lebih murah. Tidak perlu lagi berurusan dengan penyetelan dan perawatan karburator yang rumit.

Komputer juga mengendalikan transmisi, membuat perpindahan gigi lebih halus, umur pakai lebih panjang bahkan bisa beradaptasi dengan driving style pemiliknya. Kebanyakan mobil kini menggunakan 5AT dan 6AT semakin banyak. Bahkan Mercedes menggunakan 7AT yang membantu akselerasi dari diam ke 100km/jam lebih cepat 0.3 detik sedangkan konsumsi bahan bakar bisa dikurangi 6 liter per 100km dibandingkan bila menggunakan gearbox 5 AT.

Sistem perlindungan dari kecelakaan juga sangat tergantung pada sensor-sensor elektronik. Mereka bekerja seperti indra manusia yang meneruskan informasi ke otak yang mengolah dan menentukan respon yang harus dilakukan. Sensor elektronik pada airbag, misalnya harus bekerja sempurna pada detik-detik kritis yang mengancam nyawa.

ABS (Antilock Brake System) dan stability control membantu pengemudi mempertahankan kontrol pada lintasan licin. Banyak pula yang menambahkan teknologi brake assist yang secara otomatis melepas semua daya pengereman begitu pedal rem disentuh. Kondisi ini dilakukan bila sensor-sensor mobil mengirimkan pesan ke komputer bahwa mobil dalam kondisi bahaya dan perlu dihentikan segera untuk menghindari kecelakaan.

Pada mobil-mobil mewah cruise control berbasis radar menjaga jarak antara mobil anda dengan yang didepan tetap seperti yang ditentukan semula. Bila jarak itu mengecil, maka secara otomatis sistem mengerem mobil atau bila ada penghalang yang tiba-tiba muncul.

Pada dasarnya teknologi menambah masa pakai dan keselamatan mobil bertahun-tahun lebih lama. Mesin masih membutuhkan penggantian oli secara reguler. Filter akhirnya juga kotor dan harus diganti secara berkala. Dan tekanan angin ban masih harus di cek setiap minggu. Pastikan perawatan rutin seperti itu tidak diabaikan untuk melindungi mobil canggih anda. Karena teknologi tidak akan pernah bisa menggantikan kepedulian manusia untuk merawat apa yang dicintainya.

http://www.mobilku.com
User avatar
nichol
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1215
Joined: Fri Dec 10, 2004 20:04
Location: Jakarta Barat

Post by nichol »

ada koq teknologi2 tersebut diaplikasi di motor, maksudnya motor gede kayak honda gold wing..hehehe...motor rakyat? mimpi deh...
Just Call Me Nichol !!!