Hyundai i10

Segala jenis Hatchback dan tipe - tipe mobil lainnya.
(Jazz, Yaris, Swift, xover dll).

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Hyundai i10

Post by maxx »

Ga lama Hyundai i10 .. lagi beredar di Indo nih.... bersaing sama picanto dan sirion

kalo pernah ada threadnya .. di merge aja Mod.

Image
Image
Image
Image
Image
Image
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Re: Hyundai i10

Post by maxx »

http://otomotif.kompas.com/read/xml/200 ... .indonesia

Rabu, 10/9/2008 | 16:09 WIB

JAKARTA, RABU. Hyundai Motor Indonesia saat ini lagi menunggu memperoleh ijin impor dan Hyundai i10 untuk dipasarkan di Indonesia. Demikian informasi yang berhasil dilacak Kompas.com di Departemen Perindustrian.

i-10 merupakan produk baru Hyundai untuk pasar global. Mobil kota atau sub-kompak
dengan panjang 3,5 meter ini diproduksi di India dan telah dipasarkan di beberapa negara. India merupakan basis terbesar Hyundai di Asia setelah Korea. Di samping itu, Hyundai juga nomor dunia di negara itu setelah Maruti Suzuki.

Pengganti Atoz
Melihat mesin digunakan dan dimensi i-10, mobil sub-kompak ini dapat dikatakan sebagai pengganti Atoz. Meski beitu, di Korea Atoz masih tetap dipasarkan berdampingan dengan i-10. Namun di Indonesia, Atoz belum punya pengganti. Harganya pun lebih mahal dibandingkan produk terbaru Hyundai yang dipasarkan di Indonesia, Avega.

i10 merupakan generasi baru Hyundai. Versi lainnya adalah i30 dan terakhir adalah i20 yang akan diperkenalkan pada Paris Motor Show bulan depan. Soal nama dengan huruf depan “i” beberapa orang menilai mengikuti tren sukses Apple dengan produknya “iPod”, termasuk “iPod Nano” , dan iPhone . Meski begitu Hyunda memberikan label “i” untuk menyatakan inovasi, inspirasi, ignition (pengapian) dan sebagainya.

Penampilan i10 lebih gaya dan modern. Hyundai menyebutnya lebih ekspresif , atraktif dan dinamis. Desain interior juga memberi kesan dinamis, fleksibel sesuai dengan kebutuhan manusia urban masa kini. Dengan penampilan dan dimensinya yang kompak, i10 akan sangat menarik bagi mereka yang sangat sibuk atau sering bermobil di tengah kemacetan ibu kota. Pasalnya, selain bisa bergerak dengan gesit dan lincah, tentu saja membantu kantong untuk mengurangi membeli ”bensin”. Karena konsumsi bahan bakar irit dijadikan daya tarik sendiri bagi Hyndai. Klaim dari perusahaan tersebut, konsumsi bahan bakar paling moderat dari mobil adalah 25 km/liter.

Mesin
Meski untuk beberapa negara ditawarkan dua jenis mesin, yaitu bensin 1.100 cc dan diesel 1.120 cc CRDi (di India versi ini disebut Kappa), dan segera menyusul bensin 1.200 cc (DOHC), untuk pasar Indonesia yang telah diajukan Hyundai adalah mesin 1.100 cc dengan teknologi SOHC. Tenaga yang dihasilkan dari mesin ini 66PS/5.400 rpm. Sedangkan torsi 10,0 kgm/2.800 rpm. Sangat menarik, spesifikasi mesin ini sama dengan saudaranya yang sudah lebih dulu masuk ke Indonesia, yaitu Kia Picanto. Begitu juga transmisi, termasuk perbandingan gigi transmisi dan suspensi.

Dari segi dimensi, antara i10 dengan Piacanto perbedaan terbesar 40 mm, yaitu tinggi. Tinggi i10: 1.540 mm sedangkan Picanto: 1.480 mm. Perbedaan lain adalah panjang(i10: 3.565 mm, Picanto 3.535 mm) dan jarak sumbu roda (i10: 2.380 mm, Picanto: 2.370 mm).

Konsep desain mirip, sama-sama menyediakan versi bumper sewarna dengan bodi dan kaca spion. Di bumper depan juga dipasang lampu kabut. Meski begitu, bentuknya berbeda. Hyundai i10 menggunakan bumper dengan gril berukuran besar – memberi kesan bertenaga dan agresif – seperti yang banyak dipakai mobil-mobil masa kini. Di bibir kap mesin dipasang logo Hyundai dengan panel harisontal berlapiskan krom. Di belakang juga berbeda, baik itu pintu, lampu dan bumper. Begitu juga dengan desain pintu sisi belakang.

Untuk pasar di beberapa negara, i10 dilengkapi peranti keamanan seperti ABS(anti-lock braking system) dan ESP (electronic stability program) . Untuk Indonesia kemungkinan dicopot dan mengurangi jumlah airbag-nya. Tujuannya untuk mereduksi biaya sehingga harganya bisa kompetitif. Meski begitu, power steering elektrik yang sudah digunakan Hyundai pada produk terhadulunya akan tetap dipertahankan.

Dengan kondisi seperti itu, i10 diharapkan bisa bersaing dengan saudaranya sendiri, Picanto yang saat ini di tawarkan dengan “range” harga mulai dari Rp 87 juta sampai versi yang paling top Rp 127 juta. Satu lagi kompetitor i10 yang berasal dari India adalah Karimun. Soal harga ini cukup memusing Hyundai Motor Indonesia. Akibatnya, mereka belum bisa memastikan kapan i10 dipasarkan di Indonesia. “Kita lagi pusing memikirkan soal harga. Kalau tidak pas, bisa susah,” terang Jose Widjajakusuma, GM Marketing Hyundai Motor Indonesia ketika ditanyakan soal rencana pemasaran i10 ini.

Spesifikasi:
Mesin
Kapasitas : 1.086 cc
Diameter x langkah (mm) : 67 x 77
Perbandingan kompresi : 10 : 1
Dimensi
Panjang : 3.565 mm
Lebar : 1.595 mm
Tinggi : 1.540 mm
Jarak sumbu roda : 2.380 mm
Kapasitas tangki bensin: 35 liter
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
User avatar
rocks
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 416
Joined: Fri Jan 09, 2009 18:36
Location: Jakarta

Re: Hyundai i10

Post by rocks »

Interiornya bagus sekali kalau dibanding Atoz sekarang..
Apalagi dibungkus sama Genuine Leather..
Hmmmm..... :big_smoking:
-RoCksss---
User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Re: Hyundai i10

Post by maxx »

http://www.otomotifnet.com/otoweb/index ... 0/1/7/3511

Penerus Atoz Telah Hadir

OTOMOTIFNET - i-series Hyundai telah hadir di Indonesia. Bukan i30 yang sebelumnya digosipkan hadir, namun justru i10 yang merupakan penerus city car Hyundai akan dirilis dalam waktu dekat. Hal ini sesuai dengan informasi yang kemi peroleh tentang stok Hyundai Atoz yang juga telah menipis.

Indikasi munculnya pengganti Atoz ini semakin kuat ketika kami memergoki bentuk yang menyerupai Hyundai i10 di bilangan Bekasi, Jawa Barat. Tanpa pikir panjang, bidikan kamera Canon EOS 40D dengan lensa tele 70-200 mm, langsung mengabadikan momen yang begitu singkat ini.

Sekujur bodi yang ditutupi oleh material berkelir hitam memang membuat detail i10 dapat tersamarkan. Namun saat memperhatikan dimensi dan garis bodinya, sulit untuk tidak mengatakan bahwa inilah generasi penerus Atoz di Tanah Air.

Wheelbase i10 yang sama dengan Atoz (2.380 mm) menjamin kelincahan penerus city car Hyundai ini tetap mampu terjaga. Namun lebar bodi lebih besar 20 mm membuat kabin i10 lebih lapang. Apalagi Hyundai melakukan terobosan dengan menempatkan tuas persneling di dasbor.

Mainan baru PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) ini terlihat hendak keluar dari sebuah gudang. Menuju pelataran parkir, kami pun sempat mengabadikan Hyundai i10 dari balik rimbunan pepohonan. Tampaknya unit tes ini merupakan varian termurah karena masih mengadopsi pelek besi, bumper tak sewarna bodi, serta minus wiper belakang.

Di negeri asalnya Hyundai tetap mempertahankan mesin 1.086 cc 4 silinder untuk digunakan i10. Dan tampaknya hal ini juga dilakukan oleh PT HMI. Konsep efisien menjadi menu utama dapur pacu ini dengan kepala silinder berteknologi DOHC dan blok aluminium, ditambah penerapan Electronic Power Steering untuk mengurangi beban mesin.

Dibanding mesin Atoz yang ada sekarang, tenaga maksimum i10 meningkat jadi 66 dk pada 5.500 rpm dan torsinya mencapai 99 Nm di 2.800 rpm. Dengan bobot 1.008 kg, i10 diklaim mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 15,6 detik.

Saat dikonfirmasi, pihak PT HMI belum mau berkomentar tentang city car terbaru ini. Namun sebuah sumber kami yang dapat dipercaya mengatakan, mereka tengah studi kelayakan i10 untuk pasar Indonesia.
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Re: Hyundai i10

Post by maxx »

rocks wrote:Interiornya bagus sekali kalau dibanding Atoz sekarang..
Apalagi dibungkus sama Genuine Leather..
Hmmmm..... :big_smoking:
Agak ga masuk kali pake genuine leather, krn kemahalan :D.. kecuali yg emang mo menikmati berkendara :P
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
User avatar
rocks
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 416
Joined: Fri Jan 09, 2009 18:36
Location: Jakarta

Re: Hyundai i10

Post by rocks »

Demi kepuasan pribadi.. Wanginya itu lhoooo.. Hehehe.. :ngacir: :ngacir:
-RoCksss---
Fairoes
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 225
Joined: Wed Nov 05, 2008 4:06

Re: Hyundai i10

Post by Fairoes »

hmmm lagi-lagi begitu masuk indo downgrade ya... safety fiturnya pada di copotin.... :e-doh:
cowcool
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 479
Joined: Sun Feb 15, 2004 17:07

Re: Hyundai i10

Post by cowcool »

bagus .... untuk Hyundai model2 baru .. aku percaya akan kualitasnya ... FYI hyundai genesis terpeilih sebagai north american car of the year award ....
ReviewDong.com - Review Mobil dan Produk | DepotKantor.com
User avatar
rocks
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 416
Joined: Fri Jan 09, 2009 18:36
Location: Jakarta

Re: Hyundai i10

Post by rocks »

Hyundai sebenernya value for money banget terutama untuk Coupe nya, tampang keren, fitur lumayan banyak, ada sunroof, sayang mesin sedikit boyo..
-RoCksss---
User avatar
asudarsono
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4354
Joined: Sat Jan 03, 2009 2:19

Re: Hyundai i10

Post by asudarsono »

Ada SMer yg bisa Fuel Consumption Atoz 1:22 dan setahu saya itu rekor di SM. Bisakah i10 mengimbangi dng sang legenda?
Ready to Race
User avatar
rocks
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 416
Joined: Fri Jan 09, 2009 18:36
Location: Jakarta

Re: Hyundai i10

Post by rocks »

1:22? Great enough...
Highway route?
A/C on or off?
Angkut berapa orang?
Spek BBM yang digunakan?

Kalau sama, harusnya imbang sih bisa, kalau melewati tidak tahu, tapi harusnya bisa..
-RoCksss---
User avatar
asudarsono
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4354
Joined: Sat Jan 03, 2009 2:19

Re: Hyundai i10

Post by asudarsono »

Di sini bro :
http://www.serayamotor.com/diskusi/view ... f=4&t=5969

Aku dah cari2 sampe 16 halaman blm ketemu, malah ketemu di halaman 8 :
-DSI A/T 2004
urban= 1:10
sub-urban WOT= 1:8
sub-urban biasa= 1:12
sub-urban ngirit= 1:25-an
Ready to Race
User avatar
lonesnake
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 158
Joined: Tue Aug 14, 2007 3:31
Location: Surabaya
Daily Vehicle: Suzuki S Cross

Re: Hyundai i10

Post by lonesnake »

Kok desain interiornya hampir niru2x Suzuki Splash ya, terutama posisi tuas transmisinya
You do not have the required permissions to view the files attached to this post.
ALTIMIT
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 449
Joined: Sun Mar 05, 2006 16:49

Re: Hyundai i10

Post by ALTIMIT »

kok yang dieselnya ccya agak aneh y?1.120,biasanya kan per 100 gitu misalnya 1.100-1.200
User avatar
asudarsono
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4354
Joined: Sat Jan 03, 2009 2:19

Re: Hyundai i10

Post by asudarsono »

lonesnake wrote:Kok desain interiornya hampir niru2x Suzuki Splash ya, terutama posisi tuas transmisinya
Banyak yang kayak gitu, bro. Kalau mobil kecil dikasih tuas transmisi di lantai, nanti gerakan mindahin gigi pasti nyenggol lengan penumpang depan. Lebarnya kabin nggak cukup.

Alternatif lain : taruh tuas di kolom stir, cuma kalau model gini biasanya lebih berat krn kabel ke kotak persneling kudu belok2.
Ready to Race
sumardika
Visitor
Visitor
Posts: 1
Joined: Mon Jun 02, 2008 6:17

Re: Hyundai i10

Post by sumardika »

Ada bocoran...kira2 akan dilepas di harga berapa?
User avatar
rocks
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 416
Joined: Fri Jan 09, 2009 18:36
Location: Jakarta

Re: Hyundai i10

Post by rocks »

asudarsono wrote:Di sini bro :
http://www.serayamotor.com/diskusi/view ... f=4&t=5969

Aku dah cari2 sampe 16 halaman blm ketemu, malah ketemu di halaman 8 :
-DSI A/T 2004
urban= 1:10
sub-urban WOT= 1:8
sub-urban biasa= 1:12
sub-urban ngirit= 1:25-an
ok bro..! :thanks:
-RoCksss---
FortunerMan

Re: Hyundai i10

Post by FortunerMan »

Berapa ya harganya kira2...OK juga nih
User avatar
alvika99
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 750
Joined: Mon Jan 29, 2007 3:34

Re: Hyundai i10

Post by alvika99 »

baca di otomotifnet.com katanya akan dijual 130jt an
agak sedikit di atas ekspektasi nih....
jadi deket banget ke subaru R2 hehehehehe.... pilih mana?????
orang biasa dengan teman-teman luar biasa
User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Re: Hyundai i10

Post by maxx »

http://www.otomotifnet.com/otoweb/index ... 0/1/7/3847

OTOMOTIFNET - Sudah bisa dipastikan Hyundai i10 akan resmi diluncurkan pada tanggal 5 Maret, minggu depan. Sebagai ATPM mobil yang pernah sukses di pasar city dengan Hyundai ATOZ-nya, PT Hyundai Motor Indonesia (HMI) berharap bisa mengulangi kejayaan city car asal negeri gingseng, Korea. “Tapi ingat jangan disamakan dengan ATOZ karena i10 ini bukan secara langsung penerus ATOZ,” buka Jongkie D.Sugiarto, Presiden Director PT HMI.

Dilengkapi Untuk Memanjakan Wanita
Secara spesifikasi mobil yang datang ke Indonesia dalam bentuk completely built up (CBU) dari India ini masih mengusung mesin 1086cc, in-line 4 cylinder, SOHC 12 valves, tersedia transmisi manual dan automatic yang mirip dengan spesifikasi Hyundai ATOZ. Namun soal desain, harus diakui Hyundai i10 memang sangat berbeda dengan Hyundai ATOZ. Sosok i10 hadir dengan tampilan lebih segar.

Hal ini ditandai dengan penggunaan kode “i”, karena mulai saat ini Hyundai akan selalu menggunakan kode ini untuk mobil-mobil terbarunya. Desain terbarunya ini seragam dengan semua Hyundai i10 yang beredar di seluruh dunia. Bila iseng membuka website Hyundai di kawasan Eropa pasti akan menemukan desain yang sama persis. Perbedaan hanya terdapat pada fitur-fitur yang terdapat di dalamnya.

Nah, kelengkapan fitur-fitur inilah yang juga menjadi pembeda buat Hyundai i10 yang bakal dipasarkan di Indonesia. Dari semua varian mulai i-cool, i-chic, i-care, GLS dan GL, tiga varian pertama dilengkapi dengan berbagai macam fitur yang memanjakan wanita.

Desain dasboard menarik

Ada beauty box di konsol yang terdapat pada dasboard. Selain itu pada bagasi juga dilengkapi dengan sekat-sekat untuk memudahkan memilah barang. Uniknya diantara sekat-sekat tadi ada satu tempat khusus untuk meletakan sepatu. High hill punya tempat sendiri yang pastinya membuat bagasi jadi lebih rapi.

“Fitur ini kita sesuaikan dengan hasil riset kita bahwa 50% dari pengguna city car adalah wanita. Tapi bukan berarti mobil ini hanya untuk wanita. Karena fitur tadi bisa tetap digunakan atau tidak,” jelas Erwin Djajadiputra, Vice President PT HMI. Sedang pada tipe GLS dan GL tidak ada fitur-fitur tadi.

Lalu apa bedanya. Perbedaan utama dari ketiga varian i-cool, i-chic, i-care mobil tadi ada pada variasi bodi kit di tampilan luar saja. Sedang kaki-kaki menggunakan pelek alumunium dengan lingkar 15 inci. Beda lagi untuk tipe GLS dan GL, keduanya menggunakan pelek 13 inci berbahan alumunium untuk GLS dan kaleng untuk GL.

“Urusan harga, rentangnya akan sekitar Rp 132 juta untuk yang paling mahal hingga Rp 109 juta untuk yang paling murah. Sedang untuk matic selisinya sekitar Rp 11 jutaan dari versi manualnya,” bocor Jongkie yang akan mengumumkan kepastian harga saat launching mendatang.

Ruang bagasi dengan banyak sekat


Easy Drive

Konsep city car tentunya memudahkan para penggunanya dalam berkendara di dalam kota yang penuh kemacetan. Dimensinya yang mungil membuatnya lincah melibas kemacetan dan jalan-jalan sempit.

“Presepsi wanita enggak jago nyetir bisa dikikis dengan mobil yang mudah dikendarai seperti ini,” terang Erwin yang ikut mengawal perjalanan OTOMOTIFNET.COM membelah kemacetan Jakarta dan menempuh perjalanan jauh Jakarta-Bandung seperti yang sudah di ceritakan pada tulisan sebelumnya.

Duduk di kabin Hyundai i10 langsung disuguhkan dengan panel indikator sederhana namun dibungkus dalam desain dashboard yang stylist. Di panel speedometer hanya ada speedometer, takometer, indikator bensin dan suhu mesin. Namun kesemuanya dibuat dengan desain yang mudah dilihat.

Posisi ruang duduk pengendara pun tidak terlalu sempit. Hand rest di door trim masih cukup lebar untuk menyenderkan tangan. Begitu juga dengan warna jok dan door trim yang cerah namun kalem membuat suasana di dalam mobil kecil ini terasa lega. Berbanding terbalik saat melihat keluar, Hyundai i10 ini terasa sangat kecil.

Bagaimana handlingnya? Untuk melibas kemacetan rasanya cukup mudah. Bodinya yang kecil membuatnya mudah selap-selip di tengah kemacetan tanpa takut bersenggolan. Radius putar setirnya yang cukup dalam pun makin memudahkan kala bermanuver. Mau parkir pun mudah, ruang parkir yang sempit pun terasa lebar.

Namun jangan kaget bila suspensi sedikit keras, jalan berlubang bisa membuat mobil bergetar. Sebenarnya sama seperti mobil city car lainnya yang memiliki suspensi keras, asumsinya jalanan dalam kota mulus. Tapi kenyataanya aspal Jakarta lebih banyak yang bumpy dan berlubang. Misalnya di kawasan Serpong yang OTOMOTIFNET.COM lalui, jalanan rusak disini lumayan menggetarkan pinggang.

Tapi karakter suspensi seperti ini justru membuat Hyundai i10 lebih stabil saat menikung parabolik dengan kecepatan tinggi. Rangkaian tikungan menurun di jalanan Lembang, Bandung bisa di libas dengan kecepatan lebih dari 80 km/jam tanpa gejala limbung. Begitu pula saat kecepatan tinggi di tol, 120 km/jam ke atas baru terasa mengayun.


Spesifikasi :
Engine Type : 1.1 in-line 4 cylinder (Unleaded)
Displacement : 1086 cc
Valve : SOHC 12 valves
Compression Ratio : 10 : 1
Bore X Stroke (mm) : 67 x 77
Max power(ps/rpm) : 64 @ 5500
Max Torque(kg.m/rpm) : 9.8 @ 2800
Fuel System : MPI
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
User avatar
asudarsono
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4354
Joined: Sat Jan 03, 2009 2:19

Re: Hyundai i10

Post by asudarsono »

Performa :
0 - 100 : 15 detik (manual) / 18,5 detik (auto)
1 liter : 20 km
Top speed 155 kpj

Teknis :
1008 kg (manual) / 1038 kg (auto)
3565 (p) x 1595 (l) x 1540 (t)
2380 cm wheelbase
SOHC 12 katup
Ready to Race
User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Re: Hyundai i10

Post by maxx »

Compression Ratio : 10 : 1

Pertamax plus nih!!!
Performa :
0 - 100 : 15 detik (manual) / 18,5 detik (auto)
1 liter : 20 km
Top speed 155 kpj

Kalo pake premium 1-100kph: bisa lebih dari 15 detik kali yaa... secara mesin kompresi 10:1 dijejelin premium :P
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
User avatar
y_anjasrana
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 8855
Joined: Fri Feb 14, 2003 9:05
Location: Jakarta - Tangerang

Re: Hyundai i10

Post by y_anjasrana »

Udah dipamerin di Bintaro Plaza tuh. Harganya mulai 130jtan. Utk ukuran segitu berarti bersaing langsung dgn Sirion dan Swift, atau di atas Picanto & Karimun Estilo.

Tampilannya sih bagus. Hanya saja meragukan utk bisa selaku Atoz. Apalagi diharapkan bisa menjadi pengganti Atoz yg lumayan laris di kelas 100jtan. Belum lagi masih harus bersaing dengan mobil terlaris saat ini Avanza-Xenia.

:big_smoking:
Accurate V5 Accounting System Consultant
User avatar
maxx
SM Affiliate
SM Affiliate
Posts: 8413
Joined: Mon Apr 23, 2007 13:45
Location: 08129215600 www.monza-autosport.com

Re: Hyundai i10

Post by maxx »

y_anjasrana wrote:Udah dipamerin di Bintaro Plaza tuh. Harganya mulai 130jtan. Utk ukuran segitu berarti bersaing langsung dgn Sirion dan Swift, atau di atas Picanto & Karimun Estilo.

Tampilannya sih bagus. Hanya saja meragukan utk bisa selaku Atoz. Apalagi diharapkan bisa menjadi pengganti Atoz yg lumayan laris di kelas 100jtan. Belum lagi masih harus bersaing dengan mobil terlaris saat ini Avanza-Xenia.

:big_smoking:
loh?.. kok 130jtan?... itu vairan yg plg tinggi kali ya?... yg gw denger mulai dari 109jtan
MONZA-AUTOSPORT.COM
WA: 08129215600
blog: www.monza-autosport.blogspot.com
fb: www.facebook.com/MonzaAutosport
GTR
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5168
Joined: Thu Nov 22, 2007 10:26

Re: Hyundai i10

Post by GTR »

awalnya yg 109jt itu off the road..