Info tentang Mitsubishi Galant GTS 2004

Segala mobil tipe sedan (Baleno, Accord, Corrola, dll).

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

Landie
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 353
Joined: Wed Jul 16, 2003 16:38

Info tentang Mitsubishi Galant GTS 2004

Post by Landie »

Dikutip dari http://www.mobilmotor.co.id
Sisi Manis Perubahan Radikal

Mitsubishi melakukan perubahan radikal dalam diri Galant. Disainnya bergaya moderat (garis tajam) meninggalkan pola gembung yang biasa diterapkan.

Rencananya Mitsubishi Indonesia yang diageni oleh KTB (Krama Yudha Tiga Berlian) akan melakukan perubahan terhadap model yang dimilikinya. Perubahan tersebut dilakukan pada model Galant. Mobil yang sering dijuluki “Hiu” ini memang sudah lama tidak terdengar gaungnya dan KTB coba untuk mengangkatnya kembali. Sayangnya perubahan yang dilakukan tersebut hanyalah perubahan kecil (minor change). Face lift yang dilakukan tidak jauh dari penambahan body kit agar Galant terlihat makin sporti.

Sementara KTB akan mengadakan perubahan tersebut, di belahan bumi lain sebenarnya sudah muncul Galant model baru. Model ini benar-benar fresh dari segala sisi. Generasi Hiu sudah saatnya dihentikan dan digantikan dengan model yang lebih moderat. Galant 2004 ini diperkenalkan pertama kali pada New York Motor Show lalu. Rencananya pihak Mitsubishi akan melempar Galant ini ke pasar internasional pada musim gugur tahun ini. Artinya, mobil baru ini sudah bisa didapatkan saat ini di pasar Eropa dan Amerika, selain Jepang sendiri. Semuanya serba baru dengan konsep yang sedikit bergeser dari garis besar haluan Galant itu sendiri.

Model Baru
Galant di pasar dunia setingkat dengan Toyota Camry maupun Honda Accord. Mobil-mobil tersebut masuk pada kelas menengah, walau di Indonesia menjadi entry level mobil mewah. Maklum harganya sudah melebihi Rp350juta per unitnya.

Untuk mobil kelas menengah mendekati mewah, garis besar disain biasanya sudah mengarah ke sesuatu wujud yang elegan. Sementara pada kelas di bawahnya, disain lebih condong ke arah sporti. Konsep ini diterapkan pada ketiga mobil Jepang tersebut, terdapat unsur sporti dan elegan. Tetapi secara umum, disain Galant baru tidak menonjolkan sisi elegan seperti yang terdapat pada kedua pesaingnya. Unsur sporti lebih kental mewarnai Galant ketimbang nilai elegan. Kondisi ini juga sangat berbeda dengan model lamanya. Disain sporti memang terlihat pada “Hiu,” tetapi unsur elegan tetap jelas terpampang. Bahkan, unsur sporti Galant lebih kuat daripada apa yang seharusnya tertanam pada Lancer.

Kehadiran disain baru Galant yang dibuat di California ini cukup membuat kejutan luar biasa. Gayanya moderat dengan streamline yang tegas di sisi mobil. Memang gayanya seperti mobil konsep yang futuristik. Tetapi sekalipun banyak garis tegas, bukan berarti nilai aerodinamis yang biasa diwakili dengan garis melengkung tidak tercakup. Dari arah samping kita bisa melihat bagaimana sebenarnya Galant seperti busur panah. Garis melengkung mulai kaca depan bagian bawah terus mengalir sampai kaca belakang bagian bawah. Konsep ini sedemikian pula dibuat agar Galant mudah membelah udara yang dilalui dan aliran udara tersebut di bagian belakang akan menekan mobil. Daya tekan pada mobil jelas dibutuhkan supaya mobil tidak melayang. Penekanan angin dipusatkan pada bentuk bagasi yang dibuat sedikit meninggi dari batas akhir kaca belakang.

Pola futuristik juga menyentuh interior. Warna silver yang biasa dipakai pada mobil masa depan menjadi nuansa kabin. Terutama pada bagian dasbor. Alasan Mitsubishi memakai warna ini tak lain agar tiap tombol yang ada (misal tombol audio ataupun AC) dapat mudah terbaca. Begitu juga pada panel instrumen yang terdiri dari tiga lingkaran, sentuhan silver turut mewarnainya.

Performa
Bukan bodi saja yang diganti oleh Mitsubishi, mesin tak luput dari perubahan. Masalah engineering dilakukan di Jepang dan Michigan. Dari kolaborasi dua laboratorium Mitsubishi tersebut, maka ada penyesuaian yang perlu diadakan pada Galant baru ini. Pendahulunya seperti yang kita kenal, ada dua mesin yang dipakai Galant, yang berkapasitas 2L dengan konfigurasi silinder segaris dan 2.5V-6. Kedua mesin ini kini sudah digantikan dengan kapasitas yang lebih besar. Pemilihan mesin I-4 2.4L dan V-6 3.8L dimaksudkan untuk meningkatkan citra Galant sebagai mobil yang bertenaga sporti.

Kedua blok mesin Galant terbuat dari cast iron. Bahan tersebut berbeda dengan bahan kepala silinder yang terbuat dari aluminium. Dengan bahan dan disain seperti tersebut sebelumnya, Mitsubishi mengharap tenaga yang optimum. Untuk yang berkapasitas 2,4L akan lahir tenaga sebesar 160tk pada 5.500rpm sementara untuk mesin 3,8L akan keluar 230tk pada 5.250rpm.

Seperti halnya Camry dan Accord, Galant juga sudah menggunakan teknologi katup variabel. Sayangnya, tidak kedua mesin Galant itu menggunakan MIVEC (Mitsubishi Innovative Valve Timing & Lift Electronic Control). Hanya mesin berkapasitas 2,4L saja yang memakainya. Kerja MIVEC sendiri lebih identik dengan VTEC ketimbang VVT-I, karena mengatur katup dengan dua profil bubungan yang berbeda pada katup masuk.

Sistem transmisi yang ada pada Galant adalah transmisi otomatis dengan tingkat 4kecepatan. Transmisi ini bukan berarti tidak dapat dipakai secara manual. Sepertinya sistem manual yang merupakan penjabaran dari sistem otomatis sudah menjadi trend sehingga Galant memakainya. Adapun mengenai nilai jualnya, Galant dipasarkan dengan kisaran harga antara USD18.950 sampai USD27.000. (sTs)

SPESIFIKASI

DIMENSI
PxLxT(mm): 4.835x1.840x1.475
Jarak sumbu roda(mm): 2.750
Jarak pijak dp/blk(mm): 1.570/1.570
Celah tanah(mm): 150
Radius putar(m): 11.4

MESIN
Tipe: 4G69, I-4 SOHC MIVEC
Kapasitas(cc): 2.378
Tenaga(tk/rpm): 160/5.500
Torsi(Nm/rpm): 213/4.000
TRANSMISI: A/T 4kecepatan

SUSPENSI
Dpn: MacPherson strut
Blk: low mount multi link
STEERING: Rack and pinion, variable power assist
REM (dp/blk): cakram berventilasi/ cakram solid
BAN: 215/60R16 94H
Ada yg tertarik?
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Nice Info...

Memang Galant yang ada sekarang ini harus segera digantikan dengan model yang lebih freshhh dan elegan!

Any pic of this car???
Equalizer
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 570
Joined: Mon Aug 19, 2002 6:44
Location: 600km away

Post by Equalizer »

Versi GTS

Image

Image

Image

Versi ES

Image

Image

Image
Landie
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 353
Joined: Wed Jul 16, 2003 16:38

Post by Landie »

Nice car!!! Thanks for the pic.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Hmmm ... modelnya koq ga maskulin lagi sih? Keliatan lebih aerodinamis. Grillnya juga ngga cool nih. Pd hal menantikan model yang lebih Elegan. Setidaknya model baru lebih Fresh!

Mesin sih ngga usah dikomentari laghi, pasti powerfull (ciri khas Mitsubishi). Sama powerfullnya dengan Eterna punya saya yang sudah umur.

Interior, speedometernya mirip2 Carens II ya? Dashboard ngga se elegan New Accord.

But, I love Mitsubishi!
Landie
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 353
Joined: Wed Jul 16, 2003 16:38

Post by Landie »

Kayaknya Mitsubishi lebih menekankan unsur sporty dan futuristis pada mobil ini, terlihat dari interior maupun exterior. Mesinnya memang sangat powerful, gak perlu diragukan lagi, tapi yg 3.8L kayaknya rakus bensin.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Kapan masuk indo nih?
Landie
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 353
Joined: Wed Jul 16, 2003 16:38

Post by Landie »

Moga2 awal/ pertengahan 2004 udah hadir di Indo, bung DigitALL tertarik untuk mengganti Eterna dengan Galant ini? :P
User avatar
y_anjasrana
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 8855
Joined: Fri Feb 14, 2003 9:05
Location: Jakarta - Tangerang

Post by y_anjasrana »

Landie wrote:Kayaknya Mitsubishi lebih menekankan unsur sporty dan futuristis pada mobil ini, terlihat dari interior maupun exterior. Mesinnya memang sangat powerful, gak perlu diragukan lagi, tapi yg 3.8L kayaknya rakus bensin.
Wekz... bener juga ya 3.8L. Ckckck... perbandingannya satu banding berapa ya?

:roll: :roll: :roll:
Accurate V5 Accounting System Consultant
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Mau sih... tapi duitnya ngga cukup untuk mobil diatas 300 juta. Mungkin Peugeot 307 aja kali yah?
Landie
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 353
Joined: Wed Jul 16, 2003 16:38

Post by Landie »

y_anjasrana wrote:
Landie wrote:Kayaknya Mitsubishi lebih menekankan unsur sporty dan futuristis pada mobil ini, terlihat dari interior maupun exterior. Mesinnya memang sangat powerful, gak perlu diragukan lagi, tapi yg 3.8L kayaknya rakus bensin.
Wekz... bener juga ya 3.8L. Ckckck... perbandingannya satu banding berapa ya?

:roll: :roll: :roll:
Gak tau juga pastinya, tapi coba bandingin ama Mitsubishi Magna 3.5, kl Magna di Aussie 11.5L/ 100Km (1:8.7), ini sih sebenernya gak terlalu boros, tapi ini kan dengan kondisi jalan Aussie yg jauh lebih lancar daripada Indo, jadi kalo Galant 3.8 yg lebih besar kapasitasnya mungkin bisa 1:5 - 1:7 (dengan kondisi jalan Indo yg macet).
Looters
Visitor
Visitor
Posts: 5
Joined: Mon Jan 05, 2004 8:26

Post by Looters »

DigitALL wrote:Hmmm ... modelnya koq ga maskulin lagi sih? Keliatan lebih aerodinamis. Grillnya juga ngga cool nih. Pd hal menantikan model yang lebih Elegan. Setidaknya model baru lebih Fresh!

Mesin sih ngga usah dikomentari laghi, pasti powerfull (ciri khas Mitsubishi). Sama powerfullnya dengan Eterna punya saya yang sudah umur.

Interior, speedometernya mirip2 Carens II ya? Dashboard ngga se elegan New Accord.

But, I love Mitsubishi!
Hehehehe Grill'nya?!??!

k'lo lo sadar, ini yg lagi di garap sama Mitsubishi..
Semua Variannya menggunakan design grill yg sama..
sebut saja Lancer Cedia(basis Evo 8) & Evolution 8, New Pajero, Shogun, Galant, etc. Jangan heran nanti Kuda disini juga pake Grill itu :D

Menurut gue, designnya bagus. Udah lama Mitsu gak "ngebetulin" image'nya...mungkin biar seragam kali yah? Kyak Merc & BMW...liat aja, tampang stiap varian diusahakan mengikuti garis design yg sama...
Catch me if you can...
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Iya tuh grillnya jelek amat. Ngga keliatan keren sama sekali. Kalo belakangnya sih udah oke.

Wah kalo semua produk Mitsubishi pake design grill seperti itu kemungkinan ngga laku kalo dijual di tanah air.

Kalo design grill BMW ato Merc sih emang keren. Rasanya Mitsubishi harus mengubah lagi design grill mereka.
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

Di AUTOCAR edisi terbaru (jan 04), sudah di bahas mengenai Mitsubishi Galant ini. Dan katanya lebih difokuskan untuk Amerika Utara. Oleh sebab itu design nya ikut aliran Amrik sana.

Dan menurut Autocar, ruang interiornya lega banget. Cocok untuk sedan keluarga.