Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Forum untuk mengobrol hal-hal bebas.
Bisa dibuka oleh visitor dan member.

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

User avatar
SilentReader
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 154
Joined: Mon Jul 15, 2013 7:03

Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by SilentReader »

Jadi begini ceritanya, dengan latar belakang sebagai saya pengusaha truck, meluncurlah truck tronton saya Mitsubishi Fuso 6x2 Tronton tahun 2010 warna oranye yang mengangkut susu dari sebuah pabrik di pulogadung untuk dibawa ke Medan.

Kejadian ini terjadi di bulan september 2014 lalu, di jalan tol balaraja arah ke merak sekitar jam 10 Malam, truck dipepet mobil minibus panther yg didalamnya ada oknum yg mengenakan seragam polisi. Truk disuruh berhenti, supir dipaksa turun dan diancam menggunakan senjata api. Singkat cerita truk berhasil dikuasai perampok, Supir dan kernet subuh harinya dibuang di Tol Dawuan Cikampek.

Supir dan kernet kami temukan keesokan harinya, lalu pada hari itu saya lansung membuat laporan polisi, lapor ke polres setempat ditolak, dengan alasan bukan TKP daerah mereka, lalu kemudian sampai tengah malam barulah laporan kehilangan berhasil di terima di polsek balaraja. Dengan kerugian besar seperti ini yang saya pikirkan hanyalah membuat laporan polisi terlebih dahulu, tidak kepikiran untuk buat di polres atau polda yang notabene lebih ahli bila dibandingkan dengan polsek.

Hampir setahun berlalu, tidak ada perkembangan apapun dari kasus yang saya alami, begitu saya cek ke balaraja dikatakan masih dalam pengembangan, saya cek STNK B 9082 UYT via samsat online hingga saat ini stnk tidak pernah diperpanjang.

Akhir2 ini pernah kepikiran untuk mengadakan sayembara berhadiah uang tunai 50 jt bagi yang menemukan truck (ataupun bangkai truck) tersebut. Kalau anggaran ke kepolisian sudah pernah kami tawarkan, namun ditolak. Profesional memang, tapi truck tidak kunjung ketemu.

Supir yang menjadi korban masih saya pekerjakan sampai sekarang ini.

Mohon masukan rekan" disini yang saya kira lebih bijak dalam memberikan petunjuk langkah apa yang harus saya lakukan untuk menemukan kembali HAK saya yang dirampas... Terima kasih sebelumnya... :thanks:
newrubble
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 7365
Joined: Fri Dec 07, 2012 3:22

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by newrubble »

hadiah segitu ok ok sj

ditambah hadiah tambahan senilai sama bagi siapapun yg mau jadi saksi di kantoor polisi u sebut siapa siapa sj n dimana mrk mrk yg pernah ambil benda itu plus isi

liat di situ koran mana yg paling byk dibaca org org jelata
User avatar
nugroho bagor
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5488
Joined: Thu Mar 10, 2011 22:48
Location: All over the world
Daily Vehicle: Kijang Innova D4D

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by nugroho bagor »

Om bagaimana kalo menghubungi "penguasa stempat" mungkin kalau truk seperti gajah oling dll .tapi sdh lama ya,agak susah juga
User avatar
daftar
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1510
Joined: Sun Nov 09, 2014 15:35

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by daftar »

sekarang nggak ada Gajah Oling seperti jaman dulu ya, jadi ngurusin kayak gini cuman tinggal menggantungkan pada Polisi.
sekarang kalau nggak salah ada yang namanya Bhayangkara itu punya polisi, bantu ngurus2in kendaraan yang kena kasus juga, cuman kalo nggak beli jasa ke meraka mana mau bantu
:ngacir:
User avatar
SilentReader
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 154
Joined: Mon Jul 15, 2013 7:03

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by SilentReader »

Rasanya cara paling mudah sekarang melalui media sosial, tapi rasanya kasus seperti ini kurang menarik, coba ada anak kecil cantik di dalam truk yg ikut hilang, atau truk yg hilang milik presiden, 2 jam ketemu sudah...

Gajah oling rasanya sudah tidak pernah kedengeran lagi...
Kalau sekarang sy cuma penasaran aja dimana sebenarnya keberadaan truk tersebut...
Hilang ayam potong kambing pun sy sudah siap, yang penting ketemu itu ayam...

Info aja,STNK dan SIM supir berada di tangan begal tersebut...
User avatar
B 0 YZ
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 313
Joined: Fri Aug 17, 2007 9:03

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by B 0 YZ »

Saran saya blokir stnk dan bpkb, lalu banyak2 berdoa om karena saya ada 2 pengalaman mobil tsb kembali

Carry ngkong saya hilang dicuri maling, setelah 4 taun kalo ga salah tiba2 di telp polisi, mobilnya ketemu, karena orangnya mau perpanjang stnk, ya ditahan lah mobil tsb

Saudara saya kehilangan avanza veloz 3 bulan lalu, baru minggu lalu di telp polisi mobilnya ketemu, ternyata sama malingnya mobil tsb dijual lagi dan dipalsukan bpkbnya, jadi sama kasusnya dia perpanjang lalu mobilnya ditahan

Namun kijang saya sendiri hilang, sudah tidak ada cerita sampai detik ini

Jadi banyak2 berdoa om, kalo memang rejeki om ya semoga bisa kembali
User avatar
Belphegor
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1520
Joined: Mon Sep 08, 2008 3:59
Location: Sunter, Jakarta-Utara

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by Belphegor »

Boss gede SR, udah dicek/pastikan belum kalau supir dan kernet truck tsb adalah bukan dalang dari perampokan ini? Kalau nonton film2 sekarang kan modusnya bisa macam2.
User avatar
SilentReader
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 154
Joined: Mon Jul 15, 2013 7:03

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by SilentReader »

Kemarin dikabarkan kapolsex nya bahwa ybs sudah pindah dinas ke tempat lain, jadi dia merasa berhutang karena kasus ini belum terungkap...jadi makin :big_dunno:

Kejadian terakhir selasa kemarin baca di detik ada kontainer dirampas supir dibuang di cibitung, truk kontainer kosong ditemukan di tubagus angke... marak betul kasus spt ini...
B 0 YZ wrote:Saran saya blokir stnk dan bpkb, lalu banyak2 berdoa om karena saya ada 2 pengalaman mobil tsb kembali

Carry ngkong saya hilang dicuri maling, setelah 4 taun kalo ga salah tiba2 di telp polisi, mobilnya ketemu, karena orangnya mau perpanjang stnk, ya ditahan lah mobil tsb

Saudara saya kehilangan avanza veloz 3 bulan lalu, baru minggu lalu di telp polisi mobilnya ketemu, ternyata sama malingnya mobil tsb dijual lagi dan dipalsukan bpkbnya, jadi sama kasusnya dia perpanjang lalu mobilnya ditahan

Namun kijang saya sendiri hilang, sudah tidak ada cerita sampai detik ini

Jadi banyak2 berdoa om, kalo memang rejeki om ya semoga bisa kembali
:big_deal:
Belphegor wrote:Boss gede SR, udah dicek/pastikan belum kalau supir dan kernet truck tsb adalah bukan dalang dari perampokan ini? Kalau nonton film2 sekarang kan modusnya bisa macam2.
Makanya kalau nonton film ajak2, ane jarang nongton dibioskop sejak berkeluarga.
Supir sampe saat ini ane kasih bawa unit yg lain, indikasi pelaku supir sih gak ada tanda2 ya...

Btw udah jadi seorang ayah skrg ?
User avatar
arton
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 418
Joined: Wed Sep 04, 2013 3:28

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by arton »

Saran ya om, kebetulan ane pernah nonton Nat Geo tentang tips perampokan.

1. Begitu tau hilang, segera lapor polisi dan perusahaan taksi (untuk woro2 ke armada taksi mereka), bilang ada insentifnya
2. Secepatnya informasikan juga via radio (usahakan yang paling banyak pendengarnya). Bilang ada insentif buat setiap informasi yang diinformasikan pendengar terkait truk tsb.
3. Secpatynya blokir surat2 kendaraan.
4. Coba main2 ke pasar tradisional dimana mobil tsb diindikasikan hilang.
5. Buat pengumuman di media sosial

Mudah2an cepat ketemu armada nya om..
Ceban Me if I'm Wrong..
User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3050
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by solar_kerosen »

truk segede gitu bisa hilang , wah yang nyuri have Balls
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
iamwewe
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1056
Joined: Thu Jun 14, 2012 3:39
Location: jakarta

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by iamwewe »

SilentReader wrote:Jadi begini ceritanya, dengan latar belakang sebagai saya pengusaha truck, meluncurlah truck tronton saya Mitsubishi Fuso 6x2 Tronton tahun 2010 warna oranye yang mengangkut susu dari sebuah pabrik di pulogadung untuk dibawa ke Medan.

Kejadian ini terjadi di bulan september 2014 lalu, di jalan tol balaraja arah ke merak sekitar jam 10 Malam, truck dipepet mobil minibus panther yg didalamnya ada oknum yg mengenakan seragam polisi. Truk disuruh berhenti, supir dipaksa turun dan diancam menggunakan senjata api. Singkat cerita truk berhasil dikuasai perampok, Supir dan kernet subuh harinya dibuang di Tol Dawuan Cikampek.

Supir dan kernet kami temukan keesokan harinya, lalu pada hari itu saya lansung membuat laporan polisi, lapor ke polres setempat ditolak, dengan alasan bukan TKP daerah mereka, lalu kemudian sampai tengah malam barulah laporan kehilangan berhasil di terima di polsek balaraja. Dengan kerugian besar seperti ini yang saya pikirkan hanyalah membuat laporan polisi terlebih dahulu, tidak kepikiran untuk buat di polres atau polda yang notabene lebih ahli bila dibandingkan dengan polsek.

Hampir setahun berlalu, tidak ada perkembangan apapun dari kasus yang saya alami, begitu saya cek ke balaraja dikatakan masih dalam pengembangan, saya cek STNK B 9082 UYT via samsat online hingga saat ini stnk tidak pernah diperpanjang.

Akhir2 ini pernah kepikiran untuk mengadakan sayembara berhadiah uang tunai 50 jt bagi yang menemukan truck (ataupun bangkai truck) tersebut. Kalau anggaran ke kepolisian sudah pernah kami tawarkan, namun ditolak. Profesional memang, tapi truck tidak kunjung ketemu.

Supir yang menjadi korban masih saya pekerjakan sampai sekarang ini.

Mohon masukan rekan" disini yang saya kira lebih bijak dalam memberikan petunjuk langkah apa yang harus saya lakukan untuk menemukan kembali HAK saya yang dirampas... Terima kasih sebelumnya... :thanks:
kebetulan saya jg usaha di bidang truk gini pak. solusi yg bisa saya sarankan:
1. sudah betul untuk buat laporan hilang. hal ini utk mencegah apabila kemudian hari truk kita dipakai utk tindak kriminal lain, dan kita sbg owner yg tertera di stnk nanti jadi kena masalah.
2. ikhlaskan.
3. karena ts blg udh siap ilang kambing demi ayam. coba cari 'jago' di daerah ybs. istilahnya... teroris yg ngumpet di pedalaman mana aja bisa kecomot kok, apalagi cuma maling gini.

tapi kalo diliat dari spec mobilnya, sepertinya ini fuso 220ps. most probably udh dibacok sana sini pak dan udh berakhir di sentra onderdil, mengingat mobil jenis ini adalah 'avanza'nya pengusaha truk.
User avatar
SilentReader
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 154
Joined: Mon Jul 15, 2013 7:03

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by SilentReader »

Masalahnya memang harusnya mudah diketemukan mengingat ukuran dimensi truk sangat mencolok, panjang total hampir 12 meter. tapi mencari aparat yang mau bener2 kerja menuntaskan kasus spt ini masih jarang, karena kasusnya kurang menarik perhatian. Kecuali truknya milik Presiden, 1 jam hilang ketemu lansung itu barang.
User avatar
solar_kerosen
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3050
Joined: Mon Apr 02, 2007 1:45
Location: Indonesia

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by solar_kerosen »

saran saya sih kalau punya truk baru dipake GPS aja pak jadi bisa kita cari mobilnya kalau perlu taruh di sasis biar susah carinya
Performa mesin berlipat ganda setiap 30 tahun
User avatar
SilentReader
New Member of Senior Mechanic
New Member of Senior Mechanic
Posts: 154
Joined: Mon Jul 15, 2013 7:03

Re: Butuh pencerahan Kehilangan Truck Tronton.

Post by SilentReader »

Sekarang semua armada sudah dilengkapi GPS, kasus terakhir HP bunyi terus jam 3 subuh karena GPS bermasalah, rupanya disebabkan ini
http://m.tribunnews.com/regional/2015/1 ... uk-ringsek